Risnawati, Risnawati (2022) EFEK DISFUNGSI KELUARGA PERKOTAAN TERHADAP PERILAKU REMAJA DIKELURAHAN PAMPANG MAKASSAR (KASUS 5 KELUARGA LORONG GEREJA RW 06 KELURAHAN PAMPANG MAKASSAR) = THE EFFECT OF URBAN FAMILY DYSFUNCTION ON THE BEHAVIOR OF ADOLESCENTS IN PAMPANG MAKASSAR (CASE OF 5 FAMILIES OF LORONG GEREJA RW 06 KELURAHAN PAMPANG MAKASSAR). Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
E031171309_skripsi_07-11-2022 cover1.png
Download (141kB) | Preview
E031171309_skripsi_07-11-2022 1-2.pdf
Download (961kB)
E031171309_skripsi_07-11-2022 dp.pdf
Download (1MB)
E031171309_skripsi_07-11-2022.pdf
Restricted to Repository staff only until 8 September 2025.
Download (2MB)
Abstract (Abstrak)
Risnawati. E031 17 1309, dengan judul Skripsi “Disfungsi Keluarga di Perkotaan (Studi Kasus keluarga di Kelurahan Pampang Kota Makassar). Dibawah bimbingan Bapak Dr, Rahmat Muhammad, M.Si sebagai Pembimbing I dan Ibu Dr. Nuvida Raf, S. Sos. , MA sebagai Pembimbing II.
Keluarga merupakan unit terkecil dalam struktur sosial, keluarga juga menjadi tempat awal berlangsungnya sosialisasi yang membentuk karakter anak. Namun tidak banyak gambaran keluarga yang sesuai dengan nilai dan norma yang dianut masyarakat bergeser akibat adanya perubahan baik dari eksternal maupun internal keluarga. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bentuk-bentuk disfungsi keluarga dan kendala-kendala yang dihadapi orang tua dalam menjalankan peran-perannya yang menyebabkan disfungsi keluarga di Kelurahan Pampang, Kota Makassar.
Penelitian ini dilaksanakan di Kelurahan Pampang, Kecamatan Panakkukang, Kota Makassar. Tipe penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif dengan penedekatan kualitatif. Dasar penelitianyang diapakai adalah studi kasus. Tekhnik penentuan informan yang digunakan adalah tekhnik purposive sampling. Teknik pengumpulan data yang diaplikasikan yaitu wawancara mendalam, observasi dan dokumentasi.
Hasil penelitian menunjukkaan bahwa disfungsi keluarga di perkotaan meliputi tidak terpenuhinya fungsi sosialisasi, ekonomis, protektif, edukatif, sehingga menyebabkan penyimpanagan-penyimpangan oleh anak seperti tawuran, meminum minuman keras, narkoba, penggunaan zat adikif inhalasin seperti lem Fox, disfungsi keluarga dapat direfleksikan dengan teori Struktural Fungsional.
Keywords : Keluarga, Disfungsi Keluarga, Struktural Fungsional.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Family, Family Dysfunction, Structural Functional |
Subjects: | H Social Sciences > HM Sociology |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Sosiologi |
Depositing User: | S.Sos Rasman - |
Date Deposited: | 07 Nov 2023 06:54 |
Last Modified: | 07 Nov 2023 06:54 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/28196 |