ANALISIS PENGARUH WORK FROM HOME TERHADAP KINERJA PEGAWAI DI KANTOR BADAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN, PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN DAERAH (BAPPELITBANGDA) PROVINSI SULAWESI SELATAN


Ihza, Nurul (2023) ANALISIS PENGARUH WORK FROM HOME TERHADAP KINERJA PEGAWAI DI KANTOR BADAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN, PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN DAERAH (BAPPELITBANGDA) PROVINSI SULAWESI SELATAN. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of E011181506_skripsi_25-10-2022 cover1.png]
Preview
Image
E011181506_skripsi_25-10-2022 cover1.png

Download (181kB) | Preview
[thumbnail of E011181506_skripsi_25-10-2022 1-2.pdf] Text
E011181506_skripsi_25-10-2022 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of E011181506_skripsi_25-10-2022 dp.pdf] Text
E011181506_skripsi_25-10-2022 dp.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of E011181506_skripsi_25-10-2022.pdf] Text
E011181506_skripsi_25-10-2022.pdf
Restricted to Repository staff only until 1 August 2025.

Download (5MB)

Abstract (Abstrak)

Nurul Ihza (E011181506). Analisis Pengaruh Work From Home Terhadap Kinerja Pegawai Di Kantor Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappelitbangda) Provinsi Sulawesi Selatan Tahun 2022. XVI + 83 Halaman + 4 Gambar + 25 Tabel + 54 Daftar Pustaka + Lampiran + Dibimbing Oleh Dr. Gita Susanti, M.Si dan Andi Ahmad Yani, S.Sos, M.Si., MPA, M.Sc

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar Pengaruh Work From Home terhadap Kinerja Pegawai Di Kantor Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappelitbangda) Provinsi Sulawesi Selatan.

Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Sampel pada penelitian ini adalah pegawai di Kantor Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappelitbangda) Provinsi Sulawesi Selatan yang berjumlah 74 orang. Pengumpulan data dilakukan menggunakan kuesioner yang dibagikan secara langsung. Data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data premier dan data sekunder merupakan data pendukung yang didapatkan dari lokus penelitian seperti data pegawai sampai profil instansi. Analisis data menggunakan analisis regresi sederhana untuk mengetahui pengaruh work from home terhadap kinerja pegawai.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa work from home mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai dengan nilai koefisien beta Unstandardized sebesar 0,309 dan bernilai positif, hasil uji koefisien determinasi sebesar 0,442 atau 44,2% dan hasil Uji Simultan menunjukan hasil yang signifikan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Publik
Depositing User: Nasyir Nompo
Date Deposited: 16 Aug 2023 07:54
Last Modified: 16 Aug 2023 07:54
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/27553

Actions (login required)

View Item
View Item