Yusnul, Siti (2023) FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN STATUS KESEHATAN JIWA MAHASISWA TINGKAT AKHIR FAKULTAS KEPERAWATAN UNIVERSITAS HASANUDDIN. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
R011181303_skripsi_28-04-2023 1-2.pdf
Download (504kB)
R011181303_skripsi_28-04-2023 cover1.png
Download (181kB) | Preview
R011181303_skripsi_28-04-2023 dp.pdf
Download (216kB)
R011181303_skripsi_28-04-2023.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (835kB)
Abstract (Abstrak)
Latar Belakang : Mahasiswa menjadi salah satu kelompok yang paling rentan mengalami stres dalam bidang akademik dikarenakan adanya tuntutan untuk mandiri dan tanggung jawab terhadap akademiknya. Kesehatan jiwa pada mahasiswa tingkat akhir dipengaruhi oleh beberapa faktor.
Tujuan : Mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan status kesehatan jiwa mahasiswa tingkat akhir Fakultas Keperawatan Universitas Hasanuddin.
Metode : Penelitian ini menggunakan penelian kuantitatif menggunakan design cross sectional yang dilakukan terhadap 77 responden yang terdiri dari angkatan 2016,2017, dan 2018 kelas reguler dan angkatan 2021 dari kelas kerjasama dengan teknik total sampling.
Hasil : Berdasarkan hasil penelitian ini didapatkan bahwa terdapat hubungan bermakna antara jenis kelamin (p=0,001), usia (p=0,003), suku (p=0,007), status tempat tinggal (p=0,012), masalah kesehatan fisik (p=0,004), keyakinan diri (p=0,041) dan mekanisme koping (p=0,009), sedangkan angkatan, IPK dan dukungan sosial tidak memiliki hubungan yang signifikan (p>0.05) dengan status kesehatan jiwa mahasiswa tingkat akhir Fakultas Keperawatan universitas Hasanuddin.
Kesimpulan dan Saran : Jenis Kelamin, usia, suku, status tempat tinggal, masalah kesehatan fisik, keyakinan diri, dan mekanisme koping memiliki hubungan dengan status kesehatan jiwa sedangkan jenis kelamin, angkatan, IPK dan dukungan sosial tidak memiliki hubungan dengan status kesehatan jiwa mahasiswa tingkat akhir Fakultas Keperawatan universitas Hasanuddin. Oleh karena itu, perlu untuk dilakukan prevensi yang dapat mengurangi meningkatnya masalah kesehatan jiwa terhadap seluruh mahasiswanya terutama kepada mahasiswa yang sedang mengerjakan skripsi oleh berbagai pihak perguruan tinggi.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci : Kesehatan Jiwa, Mahasiswa Tingkat Akhir, Keperawatan |
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Keperawatan > Ilmu Keperawatan |
Depositing User: | Andi Milu |
Date Deposited: | 16 Aug 2023 07:24 |
Last Modified: | 16 Aug 2023 07:24 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/27521 |