PENGEMBANGAN FOOT ASSESSMENT RISIKO DIABETIC FOOT ULCER (DFU) BERBASIS VIDEO TERHADAP KEMAMPUAN KELUARGA PASIEN DIABETES MELITUS


Indiriadi, Indiriadi (2023) PENGEMBANGAN FOOT ASSESSMENT RISIKO DIABETIC FOOT ULCER (DFU) BERBASIS VIDEO TERHADAP KEMAMPUAN KELUARGA PASIEN DIABETES MELITUS. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Bab 1-3] Text (Bab 1-3)
R012211027_tesis_16-06-2023 1-2.pdf

Download (770kB)
[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
R012211027_tesis_16-06-2023 cover1.png

Download (120kB) | Preview
[thumbnail of Daftar pustaka] Text (Daftar pustaka)
R012211027_tesis_16-06-2023 dp.pdf

Download (420kB)
[thumbnail of Full text] Text (Full text)
R012211027_tesis_16-06-2023.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

masalah kesehatan masyarakat di dunia dengan berbagai komplikasi. Diabetic Foot Ulcer (DFU) merupakan komplikasi DM yang utama diketahui. DFU yang tidak ditangani dengan tepat akan berdampak pada komplikasi yang serius. Saat ini video menjadi media yang berpotensi dapat digunakan untuk meningkatkan pengetahuan dan kemampuan kelurga dalam mencegah terjadinya DFU. Keluarga merupakan kerabat terdekat bagi pasien DM, mereka selalu menjadi tempat untuk bercerita tentang keadaan yang dialami pasien DM. Keluarga berperanan penting bagi pasien untuk meningkatkan kesehatan mereka dalam mencegah risiko DFU, oleh karena itu dalam penelitian ini perlu adanya foot assessment dalam mencegah risiko DFU berbasis video terhadap keluarga pasien DM. Penelitian ini menerapkan tehnik Delphi untuk memperoleh konsensus foot assesment. Setelah itu, hasil konsensus dijadikan tema dalam pembuatan video. Kemudian dilakukan analisis content validity index (CVI) dengan melibatkan 19 pakar yang ahli dalam bidang kaki diabetik. Studi delphi dilakukan dengan 3 putaran dan menghasilkan 3 tema video. Selanjutnya dilakukan pilot study untuk menilai perbedaan kemampuan keluarga setelah menonton video. Analisis CVI menghasilkan konsensus dari pakar dengan nilai CVI ≥ 0.78. Terjadi perubahan kemampuan keluarga dalam melakuam foot assesment pada pasien DM dengan presentasi ≥ 50%. Foot assesment berbasis video terhadap kemampuan keluarga pasien DM terbukti memberikan peningkatan kemampuan dalam melakukan pemeriksaan kaki pada pasien DM.

Item Type: Thesis (Thesis)
Uncontrolled Keywords: Diabetes melitus, diabetic foot ulcer, delphi, video, kemampuan keluarga
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions (Program Studi): Fakultas Keperawatan > Ilmu Keperawatan
Depositing User: Andi Milu
Date Deposited: 27 Jul 2023 01:53
Last Modified: 27 Jul 2023 01:53
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/27172

Actions (login required)

View Item
View Item