CHAERANI ALNI, NURUL (2020) GAMBARAN KEBERADAAN MIKROPLASTIK DAN BAKTERI COLIFORM DENGAN JARAK TPA PADA AIR BERSIH DI SEKITAR TPA TAMANGAPA ANTANG KOTA MAKASSAR. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
K11116304_skripsi Cover1.png
Download (131kB) | Preview
K11116304_skripsi DP.pdf
Download (3MB)
K11116304_skripsi I-II.pdf
Download (1MB)
K11116304_skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (5MB)
Abstract (Abstrak)
Tempat Pembuangan Akhir (TPA) merupakan salah satu sumber pencemar berbahaya yang dapat mencemari sumber air bersih. Pencemaran dapat disebabkan oleh air rembesan dari TPA yang mempengaruhi kualitas air dalam tanah. Keberadaan bakteri Coliform pada air bersih dapat dijadikan indikasi bahwa air tersebut telah mengalami pencemaran atau kondisi sanitasi yang kurang baik terhadap air bersih. Selain pencemaran akibat bakteri, sumber air bersih saat ini juga telah banyak tercemar oleh limbah padat seperti plastik. Limbah plastik yang mencemari lingkungan kemudian terdegradasi menjadi mikroplastik dan nanomikroplastik melalui berbagai proses fisik, kimia maupun biologis. Air yang bersumber dari air tanah, seperti air sumur gali ataupun air sumur bor sangat rentan akan terjadinya pencemaran. Air sumur gali maupun sumur bor dapat tercemar melalui rembesan yang berasal dari berbagai sumber kontaminan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan keberadaan mikroplastik dan bakteri Coiliform dengan jarak TPA pada air bersih di sekitar TPA Tamangapa Antang Makassar. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Sampel pada penelitian ini terdiri dari 10 sampel, 8 sampel berasal dari air sumur gali, dan 2 sampel lainnya berasal dari Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM). Sampel air yang berasal dari PDAM masing-masing merupakan air yang belum melalui proses pengolahan dan yang telah melalui proses pengolahan. Sampel yang telah dikumpulkan kemudian diperiksa di laboratorium, pengambilan titik lokasi pengambilan sampel dan pembuatan pemetaan menggunakan aplikasi gps essensial dan aplikasi gis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebanyak 10 sampel air yang diteliti ditemukan mikroplastik dengan jenis fargment dan line. Sedangkan untuk pemeriksaan bakteri Coliform sebanyak 3 dari 10 sampel air yang diperiksa tidak memenuhi persyaratan, melebihi nilai maksimal total Coliform yang diperbolehkan. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh kesimpulan bahwa tidak ada hubungan antara jarak sumber air bersih dari TPA dengan keberadaan mikroplastik dan bakteri Coliform pada sumber air bersih di sekitar TPA Tamangapa Antang Kota Makassar. Sebagai saran yang ingin disampaikan oleh peneliti kepada masyarakat agar lebih memperhatikan kondisi dan kualitas air bersih yang dimanfaatkan untuk keperluan sehari-hari.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Depositing User: | - Andi Anna |
Date Deposited: | 26 Feb 2021 02:21 |
Last Modified: | 06 Nov 2024 04:32 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/2668 |