ANALISIS RESEPSI MAHASISWA UNIVERSITAS HASANUDDIN TERHADAP IKLAN LAYANAN GOJEK J3K = ANALYSIS RECEPTIONS OF HASANUDDIN UNIVERSITY STUDENT ON GOJEK J3K SERVICE ADVERTISEMENT


Waris, Nabilah Nur Amalina (2023) ANALISIS RESEPSI MAHASISWA UNIVERSITAS HASANUDDIN TERHADAP IKLAN LAYANAN GOJEK J3K = ANALYSIS RECEPTIONS OF HASANUDDIN UNIVERSITY STUDENT ON GOJEK J3K SERVICE ADVERTISEMENT. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
E021171308_skripsi_06-02-2023 COVER1.jpg

Download (191kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
E021171308_skripsi_06-02-2023 BAB 1-2.pdf

Download (559kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
E021171308_skripsi_06-02-2023 DP.pdf

Download (344kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
E021171308_skripsi_06-02-2023.pdf
Restricted to Repository staff only until 21 March 2025.

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

Seiring perkembangan zaman, muncul media online yang diyakini telah memudahkan masyarakat dalam hal mengetahui dan menyebarkan informasi dan berita secara luas dan real time. Selain itu informasi mengenai produk-produk, layanan jasa terbaru dapat dengan mudah untuk diketahui dan ditemukan oleh masyarakat melalui media. Memanfaatkan media online menjadi solusi keresahaan masyarakat akan hal tersebut. Gojek yang merupakan media online memberlakukan protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah bagi mitra driver dan penumpang/pelanggan dengan mengusung kampanye iklan J3K yaitu Jaga Kesehatan, Kebersihan, Keamanan setiap ingin menggunakan layanan yang tersedia pada platform Gojek khususnya pada Go-ride/Go-car. Penelitian ini adalah bertujuan untuk mengetahui pemahaman analisis resepsi Mahasiswa Universitas Hasanuddin terhadap Iklan Layanan Gojek J3K karena Gojek berupaya menjaga keamanan, kebersihan, dan kesehatan pelanggan dan seluruh mitra untuk memastikan keamanan dan kenyamanan pelanggan saat bepergian di masa pandemi melalui penggunaan bahasa verbal dan nonverbal yang menarik perhatian. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan pemahaman analisis resepsi mahasiswa Universitas Hasanuddin terhadap iklan layanan Gojek J3K. Tipe penelitian ini menggunakan tipe kualitatif deskriptif. Data yang telah berhasil dikumpulkan selanjutnya akan dianalisis menggunakan metode reception analysis.

Hasil penelitian ditemukan tiga kategori yang sesuai dengan informan yaitu pertama Dominant-Hegemonic Position, sebanyak 4 dari 9 informan berada pada kategori ini yang berarti bahwa mahasiswa Universitas Hasanuddin menerima makna iklan layanan Gojek J3K tersebut karena dapat membantu mereka dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari sekaligus tetap menjaga protokol kesehatan. Kedua yaitu Negotiated Position, terdapat 3 informan berada pada kategori ini yang berarti bahwa mahasiswa Universitas Hasanuddin bersikap netral pada makna iklan layanan Gojek J3K, hal ini dapat dilihat pada respon informan yang masih menimbang kembali makna pesan yang terkandung dalam iklan tersebut dan yang terakhir Oppositional Position, terdapat 2 dari 9 informan yang berada pada kategori ini yang berarti bahwa mahasiswa Universitas Hasanuddin juga menolak makna iklan yang disampaikan oleh Gojek J3K dikarenakan memiliki interpretasi tersendiri.

Keywords : Iklan, Gojek J3K, Analisis Resepsi, Protokol Kesehatan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Advertising, Gojek J3K, Reception Analysis, Health Protocol
Subjects: H Social Sciences > HE Transportation and Communications
Divisions (Program Studi): Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 04 Apr 2023 00:47
Last Modified: 04 Apr 2023 00:47
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/26070

Actions (login required)

View Item
View Item