SYARIAH, NI’MAWATI (2012) VALUASI EKONOMI EKOSISTEM TERUMBU KARANG DI TAMAN WISATA PERAIRAN PADAIDO KABUPATEN BIAK NUMFOR, PAPUA. Thesis thesis, Uniniversitas Hasanuddin.
--nimawatisy-5218-1-mawatis-h.pdf
Download (3MB)
Abstract (Abstrak)
Penelitian ini bertujuan mengetahui (1) Total nilai ekonomi (total economic
value) terumbu karang Taman Wisata Perairan Padaido, (2) Faktor yang
berpengaruh terhadap kesediaan membayar masyarakat terhadap
manfaat keberadaan terumbu karang di Taman Wisata Perairan Padaido,
(3) Manfaat ekonomi wilayah keberadaan kawasan konservasi ekosistem
terumbu karang Taman Wisata Perairan Padaido terhadap perekonomian
Kabupaten Biak Numfor.
Penelitian ini dilaksanakan pada kawasan konservasi laut Taman
Wisata Perairan Padaido, Kabupaten Biak Numfor mulai bulan April
sampai dengan Juli 2012. Jenis penelitian yang digunakan adalah
survai dengan mengambil sampel sebanyak 244 nelayan sebagai
responden yang ditentukan berdasarkan cluster sampling
berdasarkan jenis alat tangkap yang digunakan dan menggunakan
daftar pertanyaan sebagai alat pengumpulan data. Untuk
mengetahui total nilai ekonomi terumbu karang, data dianalisis
dengan menjumlahkan nilai manfaat langsung, nilai manfaat tak
langsung, nilai manfaat pilihan, nilai manfaat keberadaan, dan nilai
manfaat warisan terumbu karang, analisis kedua menggunakan
regresi sederhana untuk mengetahui faktor berpengaruh terhadap
willingness to pay, dan analisis ketiga menggunakan analisis
Location Quetions untuk mengetahui manfaat ekonomi wilayah atas
keberadaan kawasan konservasi laut terhadap perekonomian
Kabupaten.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa total nilai ekonomi ekosistem
terumbu karang Taman Wisata Perairan Padaido adalah sebesar Rp
69
626.942.784.139,-/tahun atau sebesar Rp 100.359.018,-/ha/tahun.
Faktor yang paling berpengaruh terhadap kemauan untuk membayar
nelayan adalah pendapatan. Kawasan konservasi laut Taman Wisata
Perairan Padaido mampu memberikan manfaat ekonomi yang besar baik
bagi komunitas lokal maupun bagi ekonomi wilayah terlihat dari hasil LQ
yang lebih besar dari 1 dari sektor perikanan dan pariwisata, khususnya
dari pemanfaatan perikanan berkelanjutan dan aktifitas wisata berbasis
konservasi.
Item Type: | Thesis (Thesis) |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions (Program Studi): | Program Pascasarjana > Perencanaan dan Pengembangan Wilayah |
Depositing User: | sangiasseri abubakar |
Date Deposited: | 02 Mar 2023 01:59 |
Last Modified: | 02 Mar 2023 01:59 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/25368 |