Hubungan Motivasi dan Beban Kerja dengan Kinerja Perawat di Instalasi Rawat Inap RSUD Kota Makassar Tahun 2022 = The Relationship between Motivation and Workload with Nurses Performance at the RSUD Kota Makassar In-patient Installation in 2022


Fajriani S, Suci (2022) Hubungan Motivasi dan Beban Kerja dengan Kinerja Perawat di Instalasi Rawat Inap RSUD Kota Makassar Tahun 2022 = The Relationship between Motivation and Workload with Nurses Performance at the RSUD Kota Makassar In-patient Installation in 2022. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
K011181383_skripsi_07-11-2022 cover1.png

Download (45kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
K011181383_skripsi_07-11-2022 1-2.pdf

Download (943kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
K011181383_skripsi_07-11-2022 dp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
K011181383_skripsi_07-11-2022.pdf
Restricted to Repository staff only until 3 February 2025.

Download (2MB)

Abstract (Abstrak)

Perawat merupakan unsur pelaksana kegiatan pelayanan suatu rumah sakit sehingga kualitas dari perawat akan menentukan kinerja rumah sakit. Olehnya itu dibutuhkan perawat yang memiliki kinerja yang baik. Kinerja perawat erat kaitannya dengan seberapa besar motivasi dan beban kerja yang dimiliki perawat dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada pasien. Sementara itu, jumlah perawat di RSUD Kota Makassar masih belum memadai sehingga menyebabkan beban kerja yang dirasakan perawat cukup tinggi. Kendati demikiam, dalam melaksanakan asuhan keperawatan perawat memiliki motivasi tersendiri yang mendorongnya untuk melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya dengan sebaik mungkin.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan motivasi dan beban kerja dengan kinerja perawat di instalasi rawat inap RSUD Kota Makassar Tahun 2022. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan pendekatan cross sectional study. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perawat yang bertugas di 5 ruang rawat inap RSUD Kota Makassar. Penentuan sampel yakni dengan metode total sampling dengan total sampel sebanyak 69 perawat. Pengumpulan data menggunakan instrumen kuesioner. Pengolahan data menggunakan SPSS dengan analisis data yang digunakan yakni analisis univariat dan analisis bivariate dengan uji chi-square.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan motivasi (p=0,000) dan beban kerja (p=0,044) terhadap kinerja perawat di instalasi rawat inap RSUD Kota Makassar. Peneliti menyarankan kepada perawat di instalasi rawat inap RSUD Kota Makassar untuk tetap mempertahankan dan meningkatkan motivasi kerja dan kinerja yang dimiliki. Kepada Pihak RSUD Kota Makassar agar lebih memperhatikan kebutuhan fisiologis pada perawat dalam mendukung peningkatan motivasi kerja perawat, serta beban kerja, khususnya beban kerja fisik yang dimiliki oleh perawat di instlasi rawat inap RSUD Kota Makassar demi meningkatkan kinerja perawat yang lebih baik dan mutu pelayanan terhadap pasien yang lebih baik pula.

Keywords : Motivasi; Beban Kerja; Kinerja; Perawat; Rumah Sakit.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Motivation, Workload, Performance, Nurse, Hospital
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Kesehatan Masyarakat > Kesehatan Masyarakat
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 10 Feb 2023 02:55
Last Modified: 10 Feb 2023 02:55
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/24788

Actions (login required)

View Item
View Item