Nilai-Nilai Religius dalam Novel Dalam Dekapan Cinta Sang Khalik karya Rafy Sapuri: Tinjauan Struktural = Religious Values in the Novel Dalam Dekapan Cinta Sang Khalik by Rafy Sapuri: Scructural Reviev


Bahya, Ipa (2022) Nilai-Nilai Religius dalam Novel Dalam Dekapan Cinta Sang Khalik karya Rafy Sapuri: Tinjauan Struktural = Religious Values in the Novel Dalam Dekapan Cinta Sang Khalik by Rafy Sapuri: Scructural Reviev. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
F011181004_skripsi_14-07-2022 cover1.png

Download (147kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
F011181004_skripsi_14-07-2022 1-2.pdf

Download (837kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
F011181004_skripsi_14-07-2022 dp.pdf

Download (225kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
F011181004_skripsi_14-07-2022.pdf
Restricted to Repository staff only until 2 January 2025.

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

Ipa Bahya. “Nilai-Nilai Religius dalam Novel Dalam Dekapan Cinta Sang Khalik karya Rafy Sapuri” (dibimbing oleh Inriati Lewa dan St. Nursa’adah).
Penelitian ini bertujuan untuk: (1) menjelaskan atau mendeskripsikan penokohan dalam novel Dalam Dekapan Cinta Sang Khalik karya Rafy Sapuri, (2) mengungkapkan nilai-nilai religius dalam novel Dalam Dekapan Cinta Sang Khalik karya Rafy Sapuri. Teori yang digunakan adalah teori stuktural A. Teeuw dengan metode penelitian kualitatif. Metode pengumpulan data dilakukan dengan metode kepustakaan yaitu dengan membaca sejumlah buku dan tulisan-tulisan yang berhubungan dengan objek yang akan diteliti. Teknik analisis data dilakukan dengan cara mengelompokkan dan mengidentifikasi data-data yang akan dianalisis kemudian diinterpretasi sesuai dengan teori yang digunakan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa melalui analisis penokohan dan keterkaitan antara penokohan dan latar dalam novel Dalam Dekapan Cinta Sang Khalik karya Rafy Sapuri dapat ditemukan nilai-nilai religius berupa nilai akidah: 1. kepercayaan terhadap Allah, 2. kepercayaan terhadap nabi dan rasul, 3. kepercayaan terhadap hari akhir, dan nilai akhlak berupa: 1. beribadah, 2. berzikir, 3. berdoa, 4. bersikap sabar, dan 5. menyayangi keluarga.

Keywords : nilai-nilai religius, novel Dalam Dekapan Cinta Sang Khalik, struktural.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: religious values, novel Dalam Dekapan Cinta Sang Khalik, structural
Subjects: P Language and Literature > P Philology. Linguistics
Divisions (Program Studi): Fakultas Ilmu Budaya > Sastra Indonesia
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 05 Jan 2023 01:00
Last Modified: 05 Jan 2023 01:00
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/24167

Actions (login required)

View Item
View Item