Jaya, Andi Risma (2022) Strategi Kebijakan Pengembangan Pariwisata Tanjung Bira di Kabupaten Bulukumba = The Tourism Development Policy Strategy of Tanjung Bira at Bulukumba Regency. Disertasi thesis, Universitas Hasanuddin.
E013171007_disertasi_02-06-2022 cover1.png
Download (208kB) | Preview
E013171007_disertasi_02-06-2022 1-2.pdf
Download (1MB)
E013171007_disertasi_02-06-2022 dp.pdf
Download (967kB)
E013171007_disertasi_02-06-2022.pdf
Restricted to Repository staff only until 13 December 2024.
Download (3MB)
Abstract (Abstrak)
ABSTRAK
Andi Risma Jaya, Strategi Kebijakan Pengembangan Pariwisata Tanjung Bira di Kabupaten Bulukumba, (dibimbing Oleh Armin Arsyad, Suryadi Lambali, dan Muh. Tang Abdullah).
Tujuan penelitian ini menjelaskan dan menganilisis (1) Strategi pemerintah dalam pengembangan parawisata Tanjung Bira di Kabupaten Bulukumba, (2) Desain strategi Pemerintah daerah dalam pengembangan parawisata Tanjung Bira di Kabupaten Bulukumba dan (3) Model pengembangan parawisata Tanjung Bira di Kabupaten Bulukumba.
Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Metode kualitatif digunakan karena menggambarkan dan mengamati strategi kebijakan pengembangan pariwisata Tanjung Bira di Kabupaten Bulukumba. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, observasi dan telaah dokumen. Informan adalah Wakil Bupati, Kepala Dinas Pariwisata, Ketua DPRD Kabupaten Bulukumba, Kepala Desa Bira, Tokoh Masyarakat Bira, Serta Kepala Seksi Pengembangan Dan Pemasaran Destinasi Dinas Kebudayaan Dan Pariwisata Sulawesi Selatan. Selanjutnya data yang diperoleh diolah dengan menggunakan metode reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan (verifikasi).
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Strategi pemerintah daerah dalam pengembangan pariwisata Tanjung Bira di Kabupaten Bulukumba belum efektif, a. ketersedian lahan yang masih minim dan b. Perencanaan pengembangan yang belum tearah. (2) Desain strategi pemerintah daerah dalam pengembangan pariwisata Tanjung Bira di Kabupaten Bulukumba belum efektif, a. belum optimalnya strategi pengembangan promosi pariwisata secara terintegrasi. b. Keterbatasan anggaran dalam pembangunan infastruktur destinasi pariwisata. c. Belum efektifnya kemitraan antara pemerintah, masayarakat dan swasta. (3) Model pengambangan pariwisata Tanjung Bira di Kabupaten Bulukumba masih belum tepat karena tidak sesuai dengan kondisi lingkungan kawasan. Selain itu perlu adaanya koordinasi dan keinginan stakeholder antara pemerintah, masyarakat dan swasta agar pengembangan pariwisata Tanjung Bira dapat terwujud.
Keywords: Strategi, Kebijakan, Pengembangan, Pariwisata
Item Type: | Thesis (Disertasi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Strategy, Policy, Development, Tourism |
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Publik |
Depositing User: | S.Sos Rasman - |
Date Deposited: | 02 Jan 2023 03:43 |
Last Modified: | 02 Jan 2023 03:43 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/23908 |