Pengaruh Locus of Control terhadap Kinerja Pegawai di Kantor Dinas Perhubungan Kota Makassar = The Effect of Locus of Control on Employee Performance at the Transportation Service Office, Makassar City


Rahmadani, Nurul Faradila (2022) Pengaruh Locus of Control terhadap Kinerja Pegawai di Kantor Dinas Perhubungan Kota Makassar = The Effect of Locus of Control on Employee Performance at the Transportation Service Office, Makassar City. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
E011181319_skripsi_15-06-2022 cover1.png

Download (190kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
E011181319_skripsi_15-06-2022 1-2.pdf

Download (962kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
E011181319_skripsi_15-06-2022 dp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
E011181319_skripsi_15-06-2022.pdf
Restricted to Repository staff only until 9 December 2024.

Download (4MB)

Abstract (Abstrak)

Nurul Faradila Rahmadani (E011181319). Pengaruh Locus of Control Terhadap Kinerja Pegawai Di Kantor Dinas Perhubungan Kota Makassar : xiv + 130 halaman + 28 Tabel + 3 Gambar + 32 Daftar Pustaka, Dibimbing oleh Dr. Badu Ahmad, M.Si dan Adnan Nasution, S.Sos, M.Si.
Memahami bahwa kinerja yaitu perbandingan hasil kerja dengan standar kerja yang telah ditetapkan. Pada penelitian ini mendeskripsikan pengaruh Locus of Control terhadap Kinerja Pegawai di Kantor Dinas Perhubungan Kota Makassar dengan menggunakan metode penelitian kuantitatif. Fokus penelitian ini berdasarkan indikator-indikator teori Locus of control baik internal maupun eksternal. Populasi pada penelitian ini yaitu seluruh Pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bekerja pada Kantor Dinas Perhubungan Kota Makassar yaitu sebanyak 98 pegawai. Sampel pada penelitian ini berjumlah 79 responden. Pengumpulan data yaitu menggunakan kuesioner dan data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data primer dan data sekunder. Analisis data menggunakan analisis resgresi linear berganda untuk mengetahui pengaruh locus of control terhadap kinerja pegawai.
Hasil penelitian menunjukan locus of control internal dan locus of control eksternal berpengaruh terhadap kinerja pegawai dilihat dari hasil uji koefisien korelasi yaitu 0.771 yang artinya variable memiliki hubungan yang kuat dan berpengaruh, dan nilai dari uji koefisien determinasi sebesar 0,594 yang artinya 59,4% variabel kinerja karyawan dapat dijelaskan oleh variabel independen yaitu Locus of control Internal dan Locus of control Eksternal. Sedangkan sisanya 40,6% ditentukan oleh faktor lain yang tidak diketahui dan tidak dimasukkan dalam model regresi ini.

Keywords : Locus of Control dan Kinerja Pegawai

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Locus of Control, employee performance
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Publik
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 02 Jan 2023 02:48
Last Modified: 02 Jan 2023 02:48
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/23874

Actions (login required)

View Item
View Item