Arahan Penataan Jalur Pejalan Kaki Kampus Tamalanrea Universitas Hasanuddin bagi Difabel = Pedestrian Walkway Staging instructions In Tamalanrea Campus of Hasanuddin University For People with Disability


Kiram, Ilham Fathul (2022) Arahan Penataan Jalur Pejalan Kaki Kampus Tamalanrea Universitas Hasanuddin bagi Difabel = Pedestrian Walkway Staging instructions In Tamalanrea Campus of Hasanuddin University For People with Disability. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
D101181322_skripsi_16-08-2022 cover1.png

Download (109kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
D101181322_skripsi_16-08-2022 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
D101181322_skripsi_16-08-2022 dp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
D101181322_skripsi_16-08-2022.pdf
Restricted to Repository staff only until 5 December 2024.

Download (4MB)

Abstract (Abstrak)

Dalam Peraturan Daerah Kota Makassar Nomor 6 Tahun 2013, pemerintah kota wajib menyediakan aksesibilitas pada sarana pendidikan, salah satunya yaitu menyediakan akses ke, dari dan di dalam sarana pendidikan berupa jalur pedestrian dan ramp. Pada hakikatnya, pengadaan jalur pejalan kaki bertujuan untuk memudahkan para pejalan kaki untuk menempuh jarak sesingkat mungkin
antara satu tempat ke tempat yang lain dengan lancar, nyaman, dan aman tanpa menggunakan kendaraan, khususnya bagi difabel. Universitas Hasanuddin (Unhas) merupakan salah satu univeritas yang telah memiliki jalur pejalan kaki. Akan tetapi, melalui pengamatan awal penulis, jalur tersebut belum sepenuhnya dapat dikatakan sebagai jalur pejalan kaki yang ramah bagi difabel. Tujuan penelitian ini: (1) menjelaskan kondisi eksisting jalur pejalan kaki; (2) mengevaluasi tingkat kinerja jalur pejalan kaki; (3) memberikan arahan penataan jalur pejalan kaki yang ramah bagi difabel. Teknik pengumpulan data adalah dokumentasi, pengukuran, penyebaran kuesioner, dan kajian literatur. Teknik analisis menggunakan analisis deskriptif kualitatif dan kuantitf, serta analisis IPA. Hasil penelitian berupa: (1) kondisi eksisting jalur pejalan kaki yang memiliki lebar, kemiringan, dan tinggi yang beragam, serta jumlah ketersediaan sarana yang masih kurang; (2) tingkat kinerja jalur pejalan kaki masih belum baik yang ditinjau berdasarkan hasil kondisi eksisting, hasil kuesioner dan hasil simulasi; (3) pemberian arahan penataan jalur pejalan kaki, mulai dari arahan lebar, kemiringan, dan material jalur, arahan sarana tempat sampah, papan informasi, ramp, dan tempat duduk.

Keywords : Arahan Penataan, Kinerja, Jalur Pejalan Kaki, Difabel, Universitas Hasanuddin

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Arrangement Concept, Performance, Pedestrian Way, Difabel, Hasanuddin University
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Teknik > Teknik Perencanaan Wilayah Kota
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 26 Dec 2022 07:35
Last Modified: 26 Dec 2022 07:35
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/23755

Actions (login required)

View Item
View Item