ANALISIS BEBAN KERJA MENTAL ORANG TUA SISWA SD/SMP SELAMA PEMBELAJARAN ONLINE MENGGUNAKAN METODE NASA-TLX = ANALYSIS OF MENTAL WORKLOAD PARENTS OF ELEMENTARY / MIDDLE SCHOOL STUDENTS DURING ONLINE LEARNING USING NASA-TLX METHOD


Hasan, Nur Muhammad Hasriadi (2022) ANALISIS BEBAN KERJA MENTAL ORANG TUA SISWA SD/SMP SELAMA PEMBELAJARAN ONLINE MENGGUNAKAN METODE NASA-TLX = ANALYSIS OF MENTAL WORKLOAD PARENTS OF ELEMENTARY / MIDDLE SCHOOL STUDENTS DURING ONLINE LEARNING USING NASA-TLX METHOD. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
D071171506_skripsi_15-08-2022 cover1.png

Download (107kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
D071171506_skripsi_15-08-2022 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
D071171506_skripsi_15-08-2022 dp.pdf

Download (957kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
D071171506_skripsi_15-08-2022.pdf
Restricted to Repository staff only until 29 November 2024.

Download (2MB)

Abstract (Abstrak)

Fenomena pandemi mengharuskan diterapkannya model pembelajaran secara Online yang berakibat orang tua murid mengalami kesulitan karena berperan ganda dalam memenuhi kebutuhan pekerjaan dan beban mengajar yang mempengaruhi peningkatan beban mental pada orang tua. Oleh karena itu dilakukan penelitian dengan menganalisis beban kerja mental orang tua dalam mendampingi anak belajar sacara daring. Pada penelitian ini digunakan pengukuran beban kerja mental orang tua secara subyektif dengan menggunakan pendekatan NASA-TLX (National Aeronautic and Space Administration Task Load Index). NASA TLX menggunakan enam dimensi untuk menilai beban mental: Mental demand, physical demand, temporaldeman, effort dan frustation. Dalam penelitian ini jumlah sampel yang diambil sebanyak 107 responden. Hasil yang diperoleh dari penelitian yaitu beban kerja mental orang tua murid daring (Nasa-TLX) menunjukkan bahwa beban kerja mental yang diterima orang tua secara keseluruhan terkategorisasi tinggi dengan nilai 70.58 dengan indikator tertinggi pada tigkat usaha. Hasil uji komparatif terdapat perbedaan rata-rata beban kerja mental orangtua berdasarkan kapan waktu pandampingan belajar daring dan pada jenis kelamin, pendidikan dan usia orang tua tidak terdapat berbedaan rata-rata yang signifikan

Keywords : Beban kerja mental, NASA-Task Load Index, orang tua, pembelajaran Online

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Mental workload, NASA-Task Load Index, parents, Online learning
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Teknik > Teknik Industri
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 30 Nov 2022 00:58
Last Modified: 30 Nov 2022 00:58
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/23638

Actions (login required)

View Item
View Item