Evaluasi Kinerja IPA PDAM IKK Borongloe Kecamatan Bontomarannu Kabupaten Gowa = Performance Evaluation of IPA PDAM IKK Borongloe, Bontomarannu District, Gowa Regency


Asyhar, Fachrul Reza (2022) Evaluasi Kinerja IPA PDAM IKK Borongloe Kecamatan Bontomarannu Kabupaten Gowa = Performance Evaluation of IPA PDAM IKK Borongloe, Bontomarannu District, Gowa Regency. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
D12116306_skripsi_07-06-2022 cover1.png

Download (217kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
D12116306_skripsi_07-06-2022 1-2.pdf

Download (929kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
D12116306_skripsi_07-06-2022 dp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
D12116306_skripsi_07-06-2022.pdf
Restricted to Repository staff only until 8 November 2024.

Download (3MB)

Abstract (Abstrak)

Air minum merupakan salah satu kebutuhan utama dalam menunjang kehidupan manusia. Kebutuhan terhadap air minum terus meningkat sejalan dengan meningkatnya jumlah penduduk dan aktifitasnya. Seiring dengan meningkatnya jumlah penduduk di Kabupaten Gowa, maka kebutuhan air minum juga akan terus meningkat.
PDAM Kabupaten Gowa IKK Borongloe merupakan salah satu instalasi yang melayani kebutuhan air minum masyarakat di Kabupaten Gowa. Instalasi ini mulai dibangun pada tahun 2020 dengan kapasitas 100 liter/detik. Pembangunan instalasi ini di karenakan bahwa pelayanan air bersih saat ini di Kabupaten Gowa masih belum sepenuhnya tertangani dengan optimal, meningkatnya jumlah penduduk, serta belum pernah dilakukan evaluasi sebelumnya. Untuk itu, diperlukan suatu evaluasi kinerja dari instalasi dan air hasil produksi yang dihasilkan sebelum di distribusikan ke konsumen.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengkaji kinerja dari tiap-tiap unit instalasi pengolahan air minum yang digunakan di PDAM Kabupaten Gowa IKK Borongloe, serta membandingkan kualitas air produksi yang dihasilkan oleh PDAM IKK Borongloe dengan standar Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No. 32 Tahun 2017.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa instalasi eksisting dengan debit 100 liter/detik sudah dapat mengolah air baku sehingga menghasilkan air minum yang memenuhi baku mutu. Namun terdapat beberapa masalah pada unit pengolahan yang sebaiknya diperbaiki guna meningkatkan kinerja instalasi. Sedangkan kualitas air produksi yang dihasilkan instalasi ini sudah sesuai dengan standar baku mutu.

Keywords : Air Minum, Evaluasi, PDAM Kabupaten Gowa, IKK Borongloe, Instalasi Pengolahan Air Minum, Kualitas Air.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Drinking Water, Evaluation, PDAM Kabupaten Gowa, IKK Borongloe, Drinking Water Treatment Plant, Water Quality.
Subjects: T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering
Divisions (Program Studi): Fakultas Teknik > Teknik Lingkungan
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 11 Nov 2022 01:49
Last Modified: 11 Nov 2022 01:49
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/23048

Actions (login required)

View Item
View Item