Perbandingan Profil Fukoidan Dalam Ekstrak Air Panas Dan Air Dingin Alga Coklat (Sargassum sp.) Dengan Metode FTIR Dan Spektrofotometri UV-VIS


Palebangan, Grethya Mayelan (2020) Perbandingan Profil Fukoidan Dalam Ekstrak Air Panas Dan Air Dingin Alga Coklat (Sargassum sp.) Dengan Metode FTIR Dan Spektrofotometri UV-VIS. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
N11113023_skripsi_22-09-2020_Cover1.jpg

Download (5kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1 dan 2] Text (Bab 1 dan 2)
N11113023_skripsi_22-09-2020_1-2(FILEminimizer).pdf

Download (761kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
N11113023_skripsi_22-09-2020_Daftar Pustaka dan Lamp.(FILEminimizer).pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
N11113023_skripsi_22-09-2020(FILEminimizer) .............................. ok.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract (Abstrak)

Fukoidan adalah polisakarida tersulfasi yang terkandung dalam alga coklat (Sargassum sp.) yang memiliki beragam aktivitas seperti antikoagulan dan antitrombik, antivirus, antitumor dan imunomodulator, antiinflamasi, pengurangan lipid darah, sifat antioksidan dan antikomplementer, aktivitas terhadap hepatopati, uropati dan ginjal, efek perlindungan lambung dan potensi terapeutik dalam pembedahan. Perbandingan profil fukoidan dilakukan dengan metode FTIR dan Spektrofometri UV-Vis yang diekstraksi menggunakan pelarut air panas dan air dingin. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perbandingan profil fukoidan dalam ekstrak air panas dan air dingin alga coklat (Sargassum sp.) dengan metode FTIR dan Spektrofotometri UVVis.Persen rendemen yang diperoleh pada ekstraksi menggunakan air panas yaitu 4,4221% dan air dingin yaitu 4,8120%. Profil analisis FTIR menunjukkan adanya gugus C-O-S, C-O-C, S=O, C=O dan O-H pada ekstrak air panas dan ekstrak air dingin. Dari analisis spektrofotometri UVVis didapatkan persen kadar ekstrak air panas yaitu 21,09% dan ekstrak air dingin yaitu 22,80%, dengan r2 = 0,99943, λ = 270 nm untuk ekstrak air panas dan λ = 267 nm untuk ekstrak air dingin.
Kata Kunci : Fukoidan, air panas, air dingin, spektrofotometer UV-Vis, FTIR

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Fukoidan, air panas, air dingin, spektrofotometer UV-Vis, FTIR
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Depositing User: sangiasseri abubakar
Date Deposited: 08 Feb 2021 14:30
Last Modified: 06 Nov 2024 04:49
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/2177

Actions (login required)

View Item
View Item