PENGARUH PENGGURDIAN TERHADAP KEKUATAN TARIK OPEN HOLE PADA KOMPOSIT YANG DIPERKUAT TENUNAN SERAT RAMI = EFFECT OF DRILLING ON THE TENSILE STRENGTH OF OPEN HOLE IN RAMIE FIBER-REINFORCED COMPOSITES


Putra, A. Adhy Kusuma (2021) PENGARUH PENGGURDIAN TERHADAP KEKUATAN TARIK OPEN HOLE PADA KOMPOSIT YANG DIPERKUAT TENUNAN SERAT RAMI = EFFECT OF DRILLING ON THE TENSILE STRENGTH OF OPEN HOLE IN RAMIE FIBER-REINFORCED COMPOSITES. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
D21116316_skripsi cover1.jpg

Download (255kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
D21116316_skripsi bab 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
D21116316_skripsi daftar pustaka.pdf

Download (989kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
D21116316_skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract (Abstrak)

Serat rami memiliki keunggulan dibandingkan serat alam yang lain seperti kekuatan tarik, daya serap terhadap air, tahan terhadap kelembapan dan bakteri, lebih ringan dibanding serat sintetis serta ramah lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kekuatan tarik open hole komposit tenunan rami setelah proses penggurdian terhadap berbagai variasi feedrate, kecepatan spindel, diameter pahat gurdi, dan variasi jumlah lapis tenunan. Pembuatan komposit menggunakan metode hand lay up dan compression molding dengan menggunakan Epoxy Resin Bisphenol A tipe Epichiorohydrin sebagai matriks (pengikat) pada cetakan yang berukuran 200 x 200 x 4 mm. Pengujian tarik mengacu pada ASTM D5766/D 5766M-02. Hasil penelitian menunujukkan bahwa variasi feedrate, kecepatan spindel, diameter pahat gurdi, dan jumlah lapis cukup mempengaruhi nilai kekuatan tarik dari komposit. Untuk memperoleh hasil yang optimal diperlukan variasi feedrate yang rendah, kecepatan spindel yang rendah, dan diameter gurdi yang kecil pada saat penggurdian komposit serta dengan jumlah lapis penguat yang lebih banyak. Dari penelitian ini kekuatan tarik tertinggi terdapat pada komposit dengan variasi feedrate 0,05 mm/rev, kecepatan spindel 88 rpm, diameter pahat gurdi 6 mm, dan 5 lapisan tenunan rami dengan nilai rata-rata kekuatan tarik sebesar 44,37 ± 0,87 MPa.

Keywords : Komposit, Tenunan Rami, Epoksi, Penggurdian, Kekuatan Tarik

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Composite, Ramie Weave, Epoxy, Drilling, Tensile Strength
Subjects: T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
Divisions (Program Studi): Fakultas Teknik > Teknik Mesin
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 12 Oct 2022 06:47
Last Modified: 12 Oct 2022 06:47
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/21281

Actions (login required)

View Item
View Item