Nuhrawi, Vina Nabilah (2022) ANALISIS KORELASI LINGKAR SKROTUM, BOBOT, SERTA UMUR TERHADAP KUALITAS SEMEN PEJANTAN SAPI BALI Bos javanicus. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
H41116026_skripsi_06-07-2022 cover1.png
Download (82kB) | Preview
H41116026_skripsi_06-07-2022 1-2.pdf
Download (720kB)
H41116026_skripsi_06-07-2022 dp.pdf
Download (788kB)
H41116026_skripsi_06-07-2022.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Abstract (Abstrak)
Sapi Bali memiliki populasi yang tinggi di Indonesia dan memiliki keunggulan diantaranya sangat produktif sehingga menjadikan sapi Bali sangat berpotensi untuk dikembangbiakkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya korelasi antara lingkar skrotum, bobot tubuh, dan umur terhadap kualitas semen pejantan sapi Bali Bos javanicus. Metode penelitian yang digunakan meliputi pengukuran lingkar skrotum, pemeriksaan bobot tubuh, umur, dan kualitas semen secara makroskopis dan mikroskopis. Data penelitian akan diuji dan dianalisis menggunakan uji Spearman’s rho pada aplikasi SPSS. Hasil penelitian diperoleh korelasi antara lingkar skrotum terhadap volume (r 0.648, p 0.02), bobot tubuh terhadap volume semen (r 0.710, p 0.01), dan umur terhadap volume (r 0.710, p 0.01). Dan tidak terdapat korelasi antara lingkar skrotum terhadap motilitas spermatozoa (r 0.455, p 0.13), bobot tubuh terhadap motilitas spermatozoa (r 0.543, p 0.06), dan umur terhadap motilitas spermatozoa (r 0.543, p 0.06). Tidak terdapat korelasi antara lingkar skrotum terhadap viabilitas spermatozoa (r 0.518, p 0.08), bobot tubuh terhadap viabilitas spermatozoa (r 0.503, p 0.09) dan umur terhadap viabilitas spermatozoa (r 0.503, p 0.09). Tidak terdapat korelasi antara lingkar skrotum dan abnormalitas spermatozoa (r 0.389, p 0.21), bobot tubuh terhadap abnormalitas spermatozoa (r -0.118, p 0.71) dan umur terhadap abnormalitas spermatozoa (r -0.118, p 0.71).
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Sapi Bali, lingkar skrotum, bobot tubuh, umur, kualitas dan kuantitas semen |
Subjects: | Q Science > QK Botany |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Matematika dan Ilmu Peng. Alam > Biologi |
Depositing User: | S.I.P Zohrah Djohan |
Date Deposited: | 03 Oct 2022 06:46 |
Last Modified: | 03 Oct 2022 06:46 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/19914 |