DESAIN BLOK KAPAL BERDASARKAN VARIASI UKURAN PELAT ( STUDI KASUS: KAPAL SPOB 5000 DWT) = SHIP BLOCK DESIGN BASED ON PLATE SIZE VARIATION ( CASE STUDY: SPOB 5000 DWT SHIP)


Jafar, Jasman (2021) DESAIN BLOK KAPAL BERDASARKAN VARIASI UKURAN PELAT ( STUDI KASUS: KAPAL SPOB 5000 DWT) = SHIP BLOCK DESIGN BASED ON PLATE SIZE VARIATION ( CASE STUDY: SPOB 5000 DWT SHIP). Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
D31115507_skripsi_cover1.jpg

Download (230kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
D31115507_skripsi_bab 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
D31115507_skripsi_dp.pdf

Download (303kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
D31115507_skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract (Abstrak)

Dalam mendesain blok pada kapal dipengaruhi oleh ukuran pelat yang akan digunakan. ukuran standar panjang dan lebar pelat yakni : ukuran panjang 20 feet, dan 30 feet serta lebar 5 feet, 6 feet. bagaimana cara pembagian blok yang efisien berdasarkan ukuran pelat, jumlah dan berat blok terhadap pengaruh berat blok kapal terhadap kapasitas alat angkat, dan skema pada area pembangunan blok berdasarkan setiap ukuran blok. Dibutuhkan perencanaan yang matang untuk mencapai hasil dari kolaborasi yang optimal antara pemilihan ukuran pelat yang akan digunakan dengan fasilitas yang ada di galangan. oleh karena itu, perencanaan pembangunan blok kapal dengan variasi pelat sangat dibutuhkan dalam pembangunan kapal dengan tujuan menentukan pembagian blok untuk mendapatkan berat dan jumlah blok berkaitan kapasitas alat angkat pada blok dengan area pembangunan secara aktual.

Objek dalam penelitian ini merupakan jenis penelitian asosiatif berdasarkan data dan gambar untuk mengetahui penentuan pembagian blok kapal yang efisien berdasarkan variasi pelat dengan jumlah dan berat blok kapal terkait dengan fasilitas galangan dan area pembangunan.

Hasil analisa dan pembahasan, dapat ditarik kesimpulan yaitu pembagian blok yang efisien berdasarkan posisi awal pembagian blok. ukuran 20 feet,30 feet dan kombinasi dengan jumlah blok 20 feet yakni 22 blok ,30 feet yakni 15 blok dan kombinasi yakni 17 blok. total berat blok 1182.15 ton. pada pelat 20 feet berat maksimum 78.91 ton dan berat minimum 14.23 ton, pelat 30 feet berat maksimum 112.57 ton dan berat minimum 6.81 ton dan pelat kombinasi berat maksimum 112.57 ton dan berat minimum 20.91 ton. kapasitas alat angkat dimiliki sebesar 250 ton dengan pengangkatan pada posisi untuk erection blok dengan berat item yang diangkat sub-blok bottom sebesar 57.56 ton dengan kemampuan maksimum 64.4 ton dengan area pembangunan di galangan yakni 9740.48 m².

Keywords : Desain blok, Ukuran pelat, Efisien

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Block design, Plate size, Efficient
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Teknik > Teknik Perkapalan
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 29 Sep 2022 00:54
Last Modified: 29 Sep 2022 00:54
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/19036

Actions (login required)

View Item
View Item