FAKTOR RISIKO KEJADIAN DEMAM BERDARAH DENGUE PADA DAERAH ENDEMIS DBD DI KECAMATAN PALU SELATAN = RISK FAKTORS FOR THE EVENT OF dengue hemorrhagic fever in DHF endemic areas IN SUB-DISTRICT PALU SELATAN


Wahidin, Muhammad (2022) FAKTOR RISIKO KEJADIAN DEMAM BERDARAH DENGUE PADA DAERAH ENDEMIS DBD DI KECAMATAN PALU SELATAN = RISK FAKTORS FOR THE EVENT OF dengue hemorrhagic fever in DHF endemic areas IN SUB-DISTRICT PALU SELATAN. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
K012181094_tesis_02-09-2022 cover1.png

Download (133kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
K012181094_tesis_02-09-2022 1-2.pdf

Download (813kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
K012181094_tesis_02-09-2022 dp.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
K012181094_tesis_02-09-2022.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract (Abstrak)

ABSTRAK

MUHAMMAD WAHIDIN, Faktor Risiko Kejadian Demam Berdarah Dengue Pada Daerah Endemis DBD Di Kecamatan Palu Selatan (Dibimbing oleh Nur Nasry Noor dan A. Arsunan Arsin).

Sebaran kasus DBD semakin luas di Kota Palu meliputi beberapa Kecamatan yang ada. Kecamatan Palu Selatan merupakan salah satu kecamatan yang endemis DBD. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis berbagai variabel yang merupakan faktor risiko kejadian Demam Berdarah Dengue.

Jenis penelitian ini adalah observasional analitik menggunakan desain case control study dengan pendekatan retrospektif. Wawancara dilakukan pada 104 penderita DBD dan sampel control sebesar 208 responden yang dipilih secara stratified random sampling. Untuk mengetahui pengaruh faktor risiko terhadap kejadian DBD, data dianalisis dengan menggunakan uji regresi logistik.

Hasil penelitian menunjukkan faktor risiko kejadian Demam Berdarah Dengue adalah densitas jentik (OR 2,967), umur responden (OR 1,878), suhu udara (OR 2,428), kelembaban udara (OR 2,683), kepadatan hunian (OR 1,556), jarak rumah (OR 2,843) dan pengaruh pemakaian kasa (OR 3,010). Setelah analisis lanjut diketahui jenis kelamin (OR 0,613) merupakan faktor protektif kejadian Demam Berdarah Dengue. Kepada pihak Dinas Kesehatan Kota Palu agar meningkatkan kerjasama lintas sektor dalam upaya pencegahan dan pengendalian DBD dengan Gerakan 3 M Plus.

Kata Kunci : DBD, Densitas Jentik, Suhu Kelembaban, Kepadatan Hunian, Pemakaian Kasa

Item Type: Thesis (Thesis)
Uncontrolled Keywords: DHF, larva density, temperature humidity, occupancy density, use of gauze.
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Kesehatan Masyarakat > Kesehatan Masyarakat
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 27 Sep 2022 01:23
Last Modified: 27 Sep 2022 01:23
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/18929

Actions (login required)

View Item
View Item