Nengsi, Sri Wahyuni (2022) Analisis Berjalannya Fungsi-Fungsi Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) Pontap Kecamatan Wara Timur, Kota Palopo, Sulawesi Selatan = Analysis the Functions of The Pontap Fish Landing Base (PPI) in East Wara District, Palopo City, South Sulawesi. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
L051181313_skripsi_06-07-2022 cover1.png
Download (184kB) | Preview
L051181313_skripsi_06-07-2022 1-2.pdf
Download (1MB)
L051181313_skripsi_06-07-2022 dp.pdf
Download (2MB)
L051181313_skripsi_06-07-2022.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (5MB)
Abstract (Abstrak)
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis berjalannya fungsi-fungsi Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) Pontap Kecamatan Wara Timur, Kota Palopo, Sulawesi Selatan. Penelitian ini telah dilaksanakan pada bulan Desember 2021 – Februari 2022 menggunakan metode survei. Data primer diperoleh melalui pengamatan langsung di lapangan dan wawancara terkait fungsi pemerintahan dan fungsi pengusahaan di PPI Pontap, sedangkan data sekunder didapatkan dari pengelola PPI dan instansi terkait. Penilaian berjalannya fungsi pemerintahan dan fungsi pengusahaan dilakukan dengan membandingkan kondisi PPI Pontap saat ini dengan ketentuan yang telah ditetapkan oleh Peraturan Menteri Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia Nomor PER.08/MEN/2012 tentang Kepelabuhan Perikanan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa PPI Pontap memperoleh persentase nilai fungsi pemerintahan sebesar 56%, hal ini menjelaskan bahwa fungsi pemerintahan termasuk dalam kategori kurang baik, sedangkan fungsi pengusahaan memperoleh persentase nilai sebesar 76% yang menjelaskan bahwa fungsi pengusahaan termasuk dalam kategori baik. Dapat disimpulkan bahwa tingkat berfungsinya PPI Pontap sudah berjalan dengan baik sebagai pelabuhan perikanan tipe D, meskipun masih terdapat beberapa kendala dalam pelaksanaan fungsi pemerintahan dan fungsi pengusahaan sehingga perlu dilakukan perbaikan dan pengembangan pada fasilitas yang ada serta pengelolaan pelabuhan yang lebih terarah antara pemerintah provinsi, pemerintah daerah, dan pengelola PPI Pontap.
Keywords : PPI Pontap, fungsi pemerintahan, fungsi pengusahaan, kendala
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan > Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan |
Depositing User: | S.Sos Rasman - |
Date Deposited: | 15 Aug 2022 02:35 |
Last Modified: | 15 Aug 2022 02:35 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/17951 |