Bonefasius, Gabriela Anastasia (2022) EVALUASI SUMBER PEMBELAJARAN PEMERIKSAAN FISIK SISTEM MUSKULOSKELETAL BERBASIS YOUTUBE SESUAI DENGAN STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR (SOP) = EVALUATION OF LEARNING SOURCES OF THE PHYSICAL EXAMINATION OF THE MUSCULOSKELETAL SYSTEM BASED ON YOUTUBE IN ACCORDANCE WITH STANDARD OPERATIONAL PROCEDURES (SOP). Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
R011181040_skripsi_19-07-2022 cover1.png
Download (123kB) | Preview
R011181040_skripsi_19-07-2022 1-2.pdf
Download (400kB)
R011181040_skripsi_19-07-2022 dp.pdf
Download (1MB)
R011181040_skripsi_19-07-2022.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (2MB)
Abstract (Abstrak)
ABSTRAK
Gabriela Anastasia B.R011181040. EVALUASI SUMBER PEMBELAJARAN PEMERIKSAAN FISIK SISTEM MUSKULOSKELETAL BERBASIS YOUTUBE SESUAI DENGAN STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR (SOP). Dibimbing oleh Saldy Yusuf dan Indra Gaffar.
Latar Belakang: Media pembelajaran video tambahan berupa YouTube menjadi hal yang penting untuk mendapatkan sumber pembelajaran pemeriksaan fisik sistem muskuloskeletal dengan kualitas yang baik. Namun, masih banyak konten hiburan yang tersebar di platform YouTube tidak sesuai.
Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi sumber pembelajaran pemeriksaan fisik sistem muskuloskeletal berbasis YouTube yang sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) sehingga dapat digunakan sebagai sumber pembelajaran medis.
Metode: Penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif, dimana jenis penelitian ini digunakan untuk menggambarkan data yang dikumpulkan sehingga dapat memberikan informasi tentang aspek yang didapatkan
Hasil: Dari hasil pencarian 138 video menggunakan 4 kata kunci didapatkan 6 video yang akan dievaluasi. Skor GQS dari keenam video pemeriksaan fisik sistem muskuloskeletal pada mahasiswa tingkat I (Angkatan 2021) dan tingkat II (Angkatan 2020) memiliki hasil yang sama yaitu terdapat 6 video (100%) yang memiliki kualitas yang tinggi. Sedangkan pada mahasiswa angkatan tingkat III (Angkatan 2019) memiliki hasil dimana terdapat 2 video (33,34%) dengan kualitas menengah dan 4 video (66,66%) dengan kualitas tinggi.
Kesimpulan dan Saran: Secara umum, tujuan penelitian ini dilakukan untuk mengevaluasi kualitas informasi dan audiovisual dari sumber pembelajaran pemeriksaan fisik sistem musculoskeletal berbasis YouTube. Diharapkan mahasiswa keperawatan dan kesehatan yaitu harus lebih teliti dalam memilih sumber pembelajaran.
Kata Kunci: Pemeriksaan Fisik, Sistem Muskuloskeletal, Otot dan Tulang, YouTube
Kata Kunci: Pemeriksaan Fisik, Sistem Muskuloskeletal, Otot dan Tulang, YouTube
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Keperawatan > Ilmu Keperawatan |
Depositing User: | S.Sos Rasman - |
Date Deposited: | 04 Aug 2022 02:24 |
Last Modified: | 04 Aug 2022 02:24 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/17806 |