Rupa, Cheryl Janti (2022) Analisis Ketersediaan Unsur Hara Nitrogen dan Bahan Organik di Bawah Tegakan Uru (Elmerrillia ovalis) dan Kebun Kopi (Coffea sp) di Kelurahan Tagari, Kecamatan Balusu, Kabupaten Toraja Utara. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
M011181314_skripsi_28-06-2022 cover1.png
Download (182kB) | Preview
M011181314_skripsi_28-06-2022 1-2.pdf
Download (509kB)
M011181314_skripsi_28-06-2022 dp.pdf
Download (662kB)
M011181314_skripsi_28-06-2022.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Abstract (Abstrak)
Salah satu faktor yang mendukung tanaman untuk tumbuh secara optimal adalah tersedianya unsur hara dan bahan organik yang cukup di dalam tanah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ketersediaan unsur hara nitrogen dan bahan organik pada tegakan uru (Elmerrillia ovalis) dan kebun kopi (Coffea sp) di Kelurahan Tagari, Kecamatan Balusu, Kabupaten Toraja Utara. Pengambilan sampel dilakukan secara purposive sampling yaitu menentukan langsung masing-masing satu petak ukur yang dianggap mewakili dari keseluruhan tegakan uru dan kebun kopi yang ada pada lokasi penelitian. Contoh tanah diambil pada tujuh titik di masing-masing plot agar merata keterwakilan sampelnya. Penentuan kadar nitrogen tanah dilakukan melalui analisis laboratorium dengan metode Kjeldahl dan penentuan kadar bahan organik tanah dilakukan dengan metode Walkley & Black. Kandungan nitrogen dipengaruhi oleh faktor seperti rendahnya kandungan bahan organik serta terjadinya proses denitrifikasi. Kandungan bahan organik dipengaruhi oleh faktor seperti kurangnya serasah pada permukaan tanah, rendahnya aktifitas mikroba dalam merombak bahan organik serta adanya pencucian bahan organik oleh air hujan (leaching).
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Tanah, Nitrogen, Bahan Organik, Uru, Kopi. |
Subjects: | S Agriculture > SD Forestry |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Kehutanan > Kehutanan |
Depositing User: | S.I.P Zohrah Djohan |
Date Deposited: | 03 Aug 2022 00:58 |
Last Modified: | 03 Aug 2022 00:58 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/17763 |