Konstruksi Memoir dalam Film Dokumenter Cameraperson (Analisis Wacana Kritis Norman Fairclough)


Al Mardhani, Wahyu (2021) Konstruksi Memoir dalam Film Dokumenter Cameraperson (Analisis Wacana Kritis Norman Fairclough). Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
E31114305_skripsi cover1.jpg

Download (191kB) | Preview
[thumbnail of Full text] Text (Full text)
E31114305_skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)
[thumbnail of Bab I & II] Text (Bab I & II)
E31114305_skripsi_bab 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
E31114305_skripsi_daftar pustaka.pdf

Download (125kB)

Abstract (Abstrak)

WAHYU AL MARDHANI. Konstruksi Memoir dalam Film Dokumenter Cameraperson (Analisis Wacana Kritis Norman Fairclough) (Dibimbing oleh Muh. Farid dan Alem Febri Sonni)

Film dokumenter Cameraperson disutradarai oleh Kirsten Johnson yang berprofesi sebagai sinematografer selama 25 tahun. Melalui teks pembuka di awal film, Kirsten Johnson meminta penonton untuk melihat film ini sebagai memoarnya. Oleh karena itu, skripsi ini bertujuan untuk mengetahui konstruksi memoir (memoar) oleh Kirsten Johnson, sekaligus menyingkap faktor-faktor yang menjadi motivasi dalam memproduksi film Cameraperson.

Metodologi yang digunakan untuk penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan paradigma konstruktivisme melalui model Analisis Wacana Kritis (Critical Discourse Analysis) oleh Norman Fairclough dengan unit analisis multi-dimensi, yaitu Dimensti Tekstual (Text), Dimensi Praktik Diskursif (Discourse Practice), dan Dimensi Praktik Sosiokultural (Sociocultural Practice). Untuk menunjang model analisis tersebut, juga digunakan Semiotika Film oleh Christian Metz dan Pendekatan Film Dokumenter oleh Bill Nichols. Pengumpulan data dilakukan melalui Penelitian Pustaka (library research) dengan mempelajari dan mengkaji literatur yang dianggap mampu memperkuat landasan teori dari permasalahan yang dibahas, serta melakukan dokumentasi film, observasi konten yang terkait, dan wawancara langsung dengan sutradara film untuk mendapatkan hasil yang objektif.

Konstruksi Memoir dalam penelitian ini ditunjukkan dengan tatanan sintagmatik dan cara pembuat film merepresentasikan permasalahan yang bertema humanitarian dengan penyajian sintesis dan antitesis dalam bentuk visual, dialog atau percakapan dan tulisan. Melalui konstruksi tersebut, film Cameraperson menunjukkan genre Autobiography yang menceritakan kisah dari pembuatnya secara langsung, dan genre Associtional Picture Story sebagai kumpulan rekaman gambar yang disusun dengan teknik jukstaposisi ruang (spatial juxtaposition) sebagai analogi ingatan dan pengalaman oleh sutradara film. Selain itu, faktor-faktor yang mendorong Kirsten Johnson untuk memproduksi film ini ditunjukkan oleh faktor internal dan faktor eksternal dari perjalanan 25 tahun sebagai sinematografer.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Konstruksi, Film Dokumenter, Analisis Wacana Kritis
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Depositing User: Andi Milu
Date Deposited: 26 Jul 2022 01:46
Last Modified: 26 Jul 2022 01:46
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/17629

Actions (login required)

View Item
View Item