NISAN ARCA DALAM RUANG BUDAYA ETNIK MAKASSAR = THE TOMB OF STATUE TYPE IN CULTURAL SPACE OF MAKASSAR ETHNIC


Purnamasari, Nurul Adliyah (2020) NISAN ARCA DALAM RUANG BUDAYA ETNIK MAKASSAR = THE TOMB OF STATUE TYPE IN CULTURAL SPACE OF MAKASSAR ETHNIC. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
F042181003_tesis-cover1.jpg

Download (208kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
F042181003_tesis_bab 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
F042181003_tesis_daftar pustaka.pdf

Download (166kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
F042181003_tesis.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract (Abstrak)

Nisan arca sebagai produk budaya pada masa peradaban Islam di wilayah Etnik Makassar merupakan pengaruh budaya dari masa megalitik, atau masa yang ditandai dengan tradisi mendirikan monumen batu besar. Dalam perkembangannya budaya megalitik tetap hidup mempengaruhi dan mengalami pembauran dengan budaya Islam. Berdasarkan hasil penelitian terdahulu diketahui bahwa Nisan arca ditemukan di 13 Kabupaten/Kota di Sulawesi Selatan, baik pada wilayah etnik Bugis dan Makassar. Penelitian ini sendiri hanya fokus terhadap tinggalan nisan arca pada Kompleks Makam Islam di wilayah Etnik Makassar. Ada beberapa situs yang menjadi objek kajian, yaitu di Kabupaten Jeneponto pada Kompleks Makam Raja-Raja Binamu, Joko dan Karaeng Sengge, di Kabupaten Bantaeng pada Kompleks Makam La Tenri Ruwa, Lanynying dan Situs Lampporo, kemudian terakhir di Kabupaten Maros pada Kompleks Makam Matakko. Tujuan utama yang ingin dicapai dalam penelitian ini yaitu untuk mengetahui perbandingan bentuk nisan arca, tradisi dan kepercayaan yang mempengaruhi, posisi, serta fungsi nisan arca pada masing-masing kompleks makam Islam di wilayah Etnik Makassar. Ada beberapa tahapan metode yang dilakukan dalam penelitian ini, dimulai dengan pengumpulan data pustaka, dilanjutkan dengan pengumpulan data lapangan seperti survei dan wawancara, kemudian tahapan pengelolaan data seperti analisis morfologi, historis dan etnografi, tahapan terakhir yaitu interpretasi data atau proses penafsiran untuk menjawab seluruh pertanyaan penelitian. Dalam proses interpretasi ada beberapa teori yang menjadi acuan, diantaranya teori adaptasi budaya, local genius, evolusi multilinear dan struktural fungsionalisme. Penelitian ini kemudian menghasilkan informasi bahwa nisan arca pada wilayah Etnik Makassar tidak hanya berfungsi sebagai penanda makam dan refleksi tokoh yang dimakamkan, tetapi juga merelfeksikan identitas budaya etnik Makassar.
Keywords : Nisan arca, Etnik Makassar, Megalitik dan Arca Menhir.

Item Type: Thesis (Thesis)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Ilmu Budaya > Arkeologi
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 04 Jul 2022 02:07
Last Modified: 06 Nov 2024 04:51
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/17338

Actions (login required)

View Item
View Item