PROFIL PERTAMBAHAN BERAT BADAN BAYI 6 BULAN PERTAMA DENGAN PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF


Mustahas, Al Fakhri Fauzan (2022) PROFIL PERTAMBAHAN BERAT BADAN BAYI 6 BULAN PERTAMA DENGAN PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of cover]
Preview
Image (cover)
C011181310_skripsi_02-06-2022 cover1.png

Download (128kB) | Preview
[thumbnail of bab 1-2] Text (bab 1-2)
C011181310_skripsi_02-06-2022 1-2.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of daftar pustaka] Text (daftar pustaka)
C011181310_skripsi_02-06-2022 dp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of full text] Text (full text)
C011181310_skripsi_02-06-2022.pdf
Restricted to Repository staff only until 1 January 2027.

Download (5MB)

Abstract (Abstrak)

Latar Belakang : Data World Health Organization (WHO) tahun 2016 menunjukkan rata-rata pemberian ASI eksklusif di dunia berkisar 38%. Di Indonesia, sebanyak 96% perempuan telah menyusui anak dalam kehidupan mereka, namun hanya 42% yang mendapatkan ASI eksklusif. Penelitian sebelumnya pada tahun 2018 tentang Perbedaan Pertambahan Berat Badan Panjang Badan Bayi Asi Eksklusif dan Non Eksklusif di Wilayah Kerja Puskesmas Kassi-Kassi Makassar didapatkah bahwa terdapat perbedaan berat badan yang diberi ASI ekslusif dan non eksklusif. Masalah lainnya adalah pemberian ASI eksklusif di Indonesia masih jauh dari harapan. Secara nasional, cakupan bayi mendapat ASI eksklusif pada tahun 2017 sebesar 61,33%. Namun, angka ini belum mencapai dari target cakupan ASI eksklusif yang ditetapkan oleh pemerintah, yaitu 80%.
Tujuan : Untuk mengetahui Profil pertambahan berat badan bayi 6 bulan pertama dengan pemberian ASI eksklusif di PKM Bululoe periode Januari-Desember 2021.
Metode : Penelitian ini merupakan jenis penelitian observasional deskriptif dengan pendekatan retrospektif dimana penulis mencoba untuk mengetahui Profil pertambahan berat badan bayi dengan pemberian ASI di PKM Bululoe periode Januari-Desember tahun 2021.
Hasil : Pada hasil penelitian ini melibatkan bayi yang berusia 6 bulan sebanyak 171 bayi. Karakteristik yang diteliti meliputi usia ibu, pendidikan ibu, pekerjaan ibu, pendapatan orang tua, kunjungan neonatal dan jenis kelamin bayi. Analisis univariat pada penelitian ini dilakukan untuk mendeskripsikan faktor-faktor yang mempengaruhi pertambahan berat badan bayi 6 bulan pertama di PKM Bululoe didapatkan bahwa mayoritas bayi di beri ASI eksklusif yaitu sebanyak 109 (63.7%) dan sisanya tidak diberi ASI eksklusif sebanyak 62 bayi(36.3%). mayoritas lama waktu bayi mendapatkan ASI eksklusif yaitu selama 6 bulan berjumlah 109 bayi (63.7%) pada usia 3 bulan berjumlah 41 bayi (24%), usia 5 bulan berjumlah 14 bayi (8.2%), usia 1 bulan berjumlah 3 bayi (1.8%), kemudian usia 2 bulan dan usia 4 bulan dengan jumlah 2 bayi (1,2%) yang sama. Mayoritas Usia Ibu yaitu 26-35 tahun berjumlah 91 Ibu (53.2%), dan usia 15-25 tahun berjumlah 53 Ibu (31%), usia 36-45 tahun berjumlah 27 Ibu (15.8%). Mayoritas Pendidikan Ibu yaitu Pendidikan Dasar berjumlah 103 (60.2%), Pendidikan Menengah berjumlah 52 (30.4%), dan Pendidikan tinggi berjumlah 16 (9.4%). didapatkan bahwa semua Ibu Bekerja berjumlah 171 (100%). Mayoritas Pendapatan Orang Tua Bayi yaitu <3,000,000 berjumlah 168 (98.2%), dan sisanya >3,000,000 berjumlah 3 (1.8%). Semua Bayi mendapatkan pelayanan Neonatal lengkap berjumlah 171 Bayi (100)%. Mayoritas jenis kelamin Bayi yaitu Perempuan berjumlah 95 (55.6%), kemudian bayi Laki-laki berjumlah 76 (44.4 %). Analisis bivariabel dalam penelitian ini dilakukan untuk mengetahuai faktor-faktor yang mempengaruhi pertambahan berat badan Bayi 6 bulan pertama di PKM Bululoe. Menggunakan Independent Sample T-Test di ketahui terdapat perbedaan pertambahan berat badan yang signifikan terhadap berat bulan 2 ke bulan 3 serta bulan 5 ke bulan 6, sedangkan sisanya tidak terdapat perbedaan signifikan antara bayi yang diberi ASI Eksklusif dan Tidak diberi ASI Eksklusif terhadap Pertambahan Berat Badan Bayi Selama 6 Bulan Pertama.
Kesimpulan : Jumlah bayi yang mendapat ASI eksklusif lebih banyak dibandingkan non eksklusif di wilayah kerja PKM Bululoe periode Januari-Desember tahun 2021. Ada perbedaan pertambahan berat badan yang signifikan terhadap berat bulan 2 ke bulan 3 serta bulan 5 ke bulan 6, sedangkan sisanya tidak terdapat perbedaan signifikan antara bayi yang diberi ASI Eksklusif dan Tidak diberi ASI Eksklusif terhadap Pertambahan Berat Badan Bayi Selama 6 Bulan Pertama. Ada hubungan antara capaian berat badan bayi pada bulan ke 6 dengan lama waktu bayi di beri ASI Eksklusif di wilayah kerja PKM Bululoe periode Januari-Desember tahun 2021. Ada hubungan tetapi lemah antara pertambahan berat badan bayi dan usia ibu sebagai faktor yang menyebabkan ibu berhenti memberikan ASI eksklusif berdasarkan usia ibu, pendidikan ibu, pekerjaan ibu, pendapatan orang tua, kunjungan neonatal dan jenis kelamin bayi di wilayah kerja PKM Bululoe periode Januari-Desember tahun 2021.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Kedokteran > Pendidikan Dokter
Depositing User: Nasyir Nompo
Date Deposited: 15 Jun 2022 01:53
Last Modified: 15 Jun 2022 01:53
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/16743

Actions (login required)

View Item
View Item