Lawarani, Muh. Akram (2022) HUBUNGAN KONSELOR ADIKSI DAN KLIEN DALAM PROSES PENDAMPINGAN DI LEMBAGA PERSAUDARAAN KORBAN NAPZA MAKASSAR (L-PKNM)= ADDICTIVE COUNSELOR AND CLIENT RELATIONSHIP IN PROCESS ASSISTANCE IN VICTIMS' BROTHERHOOD INSTITUTIONS MAKASSAR DRUGS (L-PKNM). Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
E071171002 cover.png
Download (242kB) | Preview
E071171002 1-2.pdf
Download (1MB)
E071171002 dp.pdf
Download (557kB)
E071171002.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (3MB)
Abstract (Abstrak)
Muh. Akram Lawarani (E071171002). Hubungan Konselor Adiksi dan Klien Dalam Proses Pendampingan Di Lembaga Persaudaraan Korban Napza Makassar (L-PKNM). Dibawah bimbingan Prof. Dr. H. Hamka Naping, MA. dan Icha Musywirah Hamka, S.Sos, M.Si. Departemen Antropologi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Hasanuddin.
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penerapan aturan, hubungan yang terjalin antara konselor adiksi dan klien, serta tingkat kesembuhan klien di Lembaga Persaudaraan Korban Napza Makassar (L-PKNM). Dalam penelitian ini metode yang digunakan yaitu metode kualitatif. Teknik penentuan informan yang digunakan adalah purposive (sengaja). Pengumpulan data yang digunakan yaitu berupa observasi atau pengamatan, serta wawancara secara mendalam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan aturan di lembaga ini cukup unik karena mereka memiliki pandangan serta konsep yang khas dalam menjalankan kelembagaannya, hubungan yang terjalin antara konselor adiksi dan klien dalam proses pendampingan merupakan hubungan profesionalitas kerja tetapi meskipun demikian kedekatan emosional antara konselor adiksi dan klien juga menjadi salah satu hal penting dalam proses pendampingan, serta tingkat kesembuhan klien secara kelembagaan dapat dilihat dari penyelesaian proses rehabilitasi yang dijalankan oleh para klien
Keywords : konselor adiksi, klien, hubungan.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | G Geography. Anthropology. Recreation > GN Anthropology |
Depositing User: | S.Sos Rasman - |
Date Deposited: | 10 Mar 2022 01:06 |
Last Modified: | 10 Mar 2022 01:06 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/14000 |