Wahyuni, Emmi (2022) Intervensi Pengurangan Garam Terhadap Penurunan Tekanan Darah pada Penderita Hipertensi: A systematic review = Salt Reduction Intervention to Lower Blood pressure in Patients with Hypertension: A Systematic Review. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.
R012181026_tesis cover.png
Download (197kB) | Preview
R012181026_tesis 1-2.pdf
Download (778kB)
R012181026_tesis dp.pdf
Download (1MB)
R012181026_tesis.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (2MB)
Abstract (Abstrak)
EMMI WAHYUNI. Intervensi Pengurangan Garam untuk Menurunkan Tekanan Darah pada Penderita Hipertensi: A Systematic review (dibimbing oleh Andi Masyitha Irwan dan Kusrini Semarwati kadar)
Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan menganalisis bukti ilmiah tentang berbagai intervensi pengurangan garam dalam menurunkan tekanan darah pada penderita hipertensi di negara maju dan di negara berkembang.
Daftar periksa PRISMA digunakan secara sistematis untuk meninjau jurnal artikel dari enam database berikut: Pubmed, Proquest, Ebsco, Cochrane, ClinicalKey, dan Portal Garuda yang diterbitkan dalam rentang periode tahun 2010 sampai 2020 dengan jumlah peserta 3177 orang penderita hipertensi. Pertanyaan penelitian disusun dengan menggunakan elemen PICO. Batasan kriteria inklusi yaitu: (1) penderita hipertensi (2) study eksperimental (3) intervensi pengurangan garam yang tujuannya untuk menurunkan tekanan darah (4) study yang dilakukan dalam 10 tahun terakhir (5) dilakukan pada manusia (6) publikasi studi menggunakan bahasa Inggris (7) studi yang dipublikasi international dan nasional. Kami menganalisis artikel menggunakan daftar periksa CASP, menilai risiko bias menggunakan Cochrane Collaboration’s risk of bias tool, dan mengidentifikasi tingkat bukti menggunakan CEBM.
Hasil yang diperoleh adalah sebelas jurnal artikel terpilih dengan study design RCT. Jumlah sampel sebanyak 3177 orang. Terdapat 5 artikel penelitian yang dilakukan di negara maju dengan bentuk intervensi dari pelabelan pada wadah garam level of evidence 1b dengan grade of recommendation A, pengaturan komposisi garam, reformulasi makanan level of evidence 1c dengan grade of recommendation A, dan pendidikan kesehatan level of evidence 1c dengan grade of recommendation A. Kelima artikel ini masih memiliki kualitas bukti yang bervariasi karena memiliki beberapa domain yang masih mengindikasikan resiko bias tinggi dan tidak jelas. Untuk penelitian di negara berkembang, ditemukan enam artikel dengan bentuk intervensi diantaranya: pelatihan keterampilan pada penderita hipertensi yang dikaitkan level of evidence 1c dengan grade of recommendation A, pendidikan kesehatan, diet pembatasan garam dengan level of evidence 1c dan grade of recommendation A dan pengaturan komposisi garam level of evidence 1b dengan grade of recommendation A. Ada tiga artikel memiliki tingkat kualitas bukti tinggi dengan bentuk dari intervensi pengaturan komposisi garam, namun 3 artikel lainnya kualitas buktinya masih bervariasi karena memiliki beberapa domain yang teridentifikasi memiliki resiko bias tinggi dan tidak jelas. Pemberian intervensi dilakukan oleh ahli gizi, dokter, dan perawat. Durasi pemberian yang efektif yaitu empat minggu. Intervensi pengurangan garam efektif menurunkan tekanan darah sistolik dengan rentang 3 mmHg – 9.1 mmHg dan tekanan darah diastolic dengan rentang 2.9 mmHg - 3.4 mmHg.
Kata kunci: salt reduction intervention, lowering blood pressure, hypertension, developed country, developing country
Item Type: | Thesis (Thesis) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Depositing User: | S.Sos Rasman - |
Date Deposited: | 22 Feb 2022 01:28 |
Last Modified: | 22 Feb 2022 01:28 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/13513 |