Menga, Maria Kurni (2022) EFEKTIVITAS TERAPI AKUPRESUR TERHADAP PENURUNAN FATIGUE PADA PASIEN KANKER YANG MENJALANI KEMOTERAPI :A SYSTEMATIC REVIEW = THE EFFECTIVENESS OF ACUPRESSURE THERAPY IN REDUCING FATIGUE IN CANCER PATIENTS UNDERGOING CHEMOTHERAPY: A SYSTEMATIC REVIEW. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.
R012181009_tesis cover.png
Download (186kB) | Preview
R012181009_tesis 1-2.pdf
Download (2MB)
R012181009_tesis dp.pdf
Download (898kB)
R012181009_tesis.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (3MB)
Abstract (Abstrak)
MARIA KURNI MENGA. Efektivitas Terapi Akupresur Terhadap Penurunan Fatigue Pada Pasien Kanker yang Menjalani Kemoterapi : A systematic review (di bimbing oleh Elly Lilianti Sjattar dan Andi Masyitha Irwan)
Penelitian ini dirancang untuk mengiidentifikasi dan menganalisis bukti ilmiah mengenai penggunaan dan penilaian efektivitas terapi akupresur terhadap penurunan Fatigue pada pasien kanker yang menjalani kemoterapi.
Pencarian artikel berbasis bukti melalui: PubMED, Science Direct, ProQUEST, Cochrane dan Ebsco. Kami mengidentifikasi 3,527 artikel dari database elektronik yang diterbitkan dari tahun 2010-2020. Kami mengeluarkan publikasi ganda 168 artikel, study yang tidak relevan 3.331, bergabung dengan intervensi lain 5 dan tidak full text 5, populasi tidak sesuai penelitian 4, tidak berbahasa inggris 1, dan tidak sesuai dengan hasil penelitian 6. Study yang memenuhi kriteria inklusi dikritisi dan dilakukan penilaian dengan Critical Appraisal Skill Programme (CASP) serta pemilihan study dilakukan berdasarkan tingkat bukti, rekomendasi dan kualitas yang berpedoman pada Center for Evidence- Based Medicine (CEMB).
Hasil penelitian menunjukkan dari ulasan diperoleh 5 artikel studi desain RCT intervensi yang sesuai dengan terapi akupresur pada paien kanker dengan kemoterapi yang telah di uji dengan tingkat bukti dan level rekomendasi dengan menggunakan instrument CASP, Oxford Centre for Evidence-based Medicine-Levels of Evidence dan cochrane risk of bias. Dari study yang disertakan terdapat 5 studi yang memberikan hasil yang signifikan terhadap perubahan positif dalam penurunan fatigue pasien kemoterapi dengan nilai P<0,05. Sehingga, hasil penelitian menunjukkan terapi akupresure mampu memberikan efek baik terhadap penurunan fatigue pada pasien kabker yang menjalani kemoterapi. Namun, dilihat kembali sumber daya dan efektifitas biaya yang menjadi pertimbangan dalam pelaksanaan intervensi tersebut.
Keywords : Chemotherapy, Acupressure, Fatigue
Item Type: | Thesis (Thesis) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Depositing User: | S.Sos Rasman - |
Date Deposited: | 21 Feb 2022 02:08 |
Last Modified: | 21 Feb 2022 02:08 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/13506 |