Handayani, Andi Rezki (2021) PERBANDINGAN KEBUGARAN KARDIORESPIRASI PETANI DAN SATUAN POLISI PAMONG PRAJA DI KABUPATEN WAJO. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.
P062181021_tesis_19-10-2021 cover1.png
Download (83kB) | Preview
P062181021_tesis_19-10-2021 1-2.pdf
Download (2MB)
P062181021_tesis_19-10-2021 dp.pdf
Download (2MB)
P062181021_tesis_19-10-2021.pdf
Restricted to Repository staff only until 1 January 2026.
Download (4MB)
Abstract (Abstrak)
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan kebugaran kardiorespirasi anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan petani. Sejumlah 50 orang laki-laki yang terdiri atas 25 orang anggota Satpol PP dan 25 orang petani berpartisipasi pada penelitian cross-sectional ini. Pengukuran kebugaran kardiorespirasi dilakukan dengan tes Harvard. Responden naik turun bangku dengan tinggi 45 cm selama 5 (lima) menit kemudian denyut nadi diukur berturut-turut pada menit ke-1, menit ke-2 dan menit ke-3 setelah naik turun bangku. Kebugaran kardiorespirasi dan heart rate antara Satpol PP dan petani di uji dengan uji t tidak berpasangan. Nilai rata-rata kebugaran kardiorespirasi Satpol PP dan petani masing-masing adalah 107.80 ml/kg/menit (±26.97) dan 117.96 ml/kg/menit (±23.02). Heart rate menit 1 pada satpol adalah 102,8 denyut/menit dan pada petani 91,92 denyut/menit. Kebugaran kardiorespirasi pada satpol yang tidak merokok adalah 113.67 ml/kg/menit (±24.04) dan satpol yang merokok 104.50 ml/kg/menit (±28.69). Kebugaran kardiorespirasi pada petani yang tidak merokok adalah 120.43ml/kg/menit (±11.98) dan pada petani tidak merokok 117.00 ml/kg/menit (±26.34)
Kebugaran kardiorespirasi lebih baik pada petani dibandingkan Satpol PP, meskipun tidak bermakna secara statistik (p=0,195). Demikian juga responden yang tidak merokok dan IMT normal, mempunyai kebugaran kardiorespirasi yang lebih baik pada setiap kelompok.
Item Type: | Thesis (Thesis) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions (Program Studi): | Program Pascasarjana > Ilmu Biomedik |
Depositing User: | Nasyir Nompo |
Date Deposited: | 15 Feb 2022 01:17 |
Last Modified: | 15 Feb 2022 01:17 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/13292 |