ZAT BIOAKTIF CHLORELLA VULGARIS DAN KHASIATNYA DALAM PENGOBATAN LITERATURE REVIEW


MARDATILLA, ALYA (2021) ZAT BIOAKTIF CHLORELLA VULGARIS DAN KHASIATNYA DALAM PENGOBATAN LITERATURE REVIEW. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
J011181307_skripsi_19-10-2021 cover1.png

Download (119kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
J011181307_skripsi_19-10-2021 1-2.pdf

Download (770kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
J011181307_skripsi_19-10-2021 dp.pdf

Download (568kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
J011181307_skripsi_19-10-2021.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

Latar Belakang : Indonesia merupakan negara tropis yang memiliki potensi sumber daya alam kelautan serta memiliki keanekaragaman hayati yang sangat besar. Mikroalga merupakan salah satu sumber daya hayati potensial yang belum banyak dieksplorasi. Alga mikro merupakan tumbuhan yang termasuk dalam kelas alga yang berukuran diameter 3-30 μm, sel tunggal maupun koloni hidup di perairan tawar maupun laut disebut fitoplankton. Chlorella vulgaris adalah alga hijau dan dianggap sebagai pemasok bahan pangan yang dapat diandalkan di seluruh dunia. Mikroalga ini menyediakan protein, lipid, karotenoid, mineral, vitamin dan pigmen dalam jumlah besar. Komponen bioaktif mikroalga memiliki antimikroba, antitumor, antioksidan, antivirus, antijamur, dan anti-inflamasi. Tujuan : Untuk mengetahui zat bioaktif dan khasiat Chlorella vulgaris terhadap pengobatan melalui studi literature dari para peneliti yang digunakan sebagai acuan pembuatan literature review ini. Metode: Literature review. Hasil: Dari beberapa jurnal menyimpulkan mengenai khasiat penggunaan Chlorella vulgaris dalam pengobatan serta kandungan bioatif yang berperan. Dari jurnal-jurnal tersebut membahas mengenai khasiat penggunaan bahan Chlorella vulgaris dalam pengobatan dapat mengehentikan luka, menghambat pertumbuhan bakteri, mengobati infeksi kulit, serta dapat digunakan sebagai antidiabetes. Kesimpulan: kandungan bioaktif dalam Chlorella vulgaris berperan sebagai penyembuhan luka, penghambat pertumbuhan bakteri, antiinflamasi, serta dapat digunakan untuk obat herbal antidiabetes.
Kata Kunci: Zat Bioaktif , Khasiat Chlorella Vulgaris, Pengobatan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RK Dentistry
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 16 Dec 2021 02:57
Last Modified: 16 Dec 2021 02:57
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/11686

Actions (login required)

View Item
View Item