UJI TOKSISITAS SUBAKUT EKSTRAK BERUWAS LAUT (Scaevola taccada) BERDASARKAN PARAMETER URINALISIS TERHADAP TIKUS PUTIH (Rattus norvegicus)= SUBACUTE TOXICITY TEST OF BEACH NAUPAKA (Scaevola taccada) EXTRACT BASED ON URINALYSIS PARAMETERS IN RATS (Rattus norvegicus)


HOLI TA’BI, APRILIA (2021) UJI TOKSISITAS SUBAKUT EKSTRAK BERUWAS LAUT (Scaevola taccada) BERDASARKAN PARAMETER URINALISIS TERHADAP TIKUS PUTIH (Rattus norvegicus)= SUBACUTE TOXICITY TEST OF BEACH NAUPAKA (Scaevola taccada) EXTRACT BASED ON URINALYSIS PARAMETERS IN RATS (Rattus norvegicus). Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
N011171525_skripsi cover1.jpg

Download (309kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
N011171525_skripsi Bab 1-2.pdf

Download (505kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
N011171525_skripsi Dapus-lamp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
N011171525_skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

APRILIA HOLI TA’BI. Uji Toksisitas Subakut Ekstrak Beruwas (Scaevola taccada) Berdasarkan Parameter Urinalisis Terhadap Tikus Putih (Rattus norvegicus) (dibimbing oleh Yulia Yusrini Djabir dan Muh. Nur Amir)
Beruwas laut (Scaevola taccada) merupakan salah satu tumbuhan yang memiliki beberapa manfaat antara lain antiinflamsi, antioksidan, antimikroba, dan antikanker. Namun dibutuhkan uji toksisitas untuk mengetahui keamanan penggunaan suatu ekstrak sebagai pengobatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efek toksik penggunaan ekstrak daun Beruwas laut (Scaevola taccada) terhadap parameter kimia urine setelah pemberian 14 hari. Subjek penelitian terdiri dari 20 ekor tikus putih jantan yang dibagi 4 kelompok dosis perlakuan. Kelompok pertama merupakan kelompok kontrol yang diberi aquadestilata, kelompok kedua, ketiga, dan keempat diberi ekstrak daun Beruwas laut dengan dosis 200mg/kgBB, 400mg/kgBB, dan 600mg/kgBB. Parameter kimia urine dievaluasi menggunakan urine tampungan pagi hari sebelum dan sesudah perlakuan menggunakan urine analyzer. Hasil uji toksisitas subakut ekstrak beruwas laut terhadap parameter kimia urine tikus pada kelompok kontrol dan perlakuan selama 14 hari memberikan pengaruh peningkatan yang signifikan terhadap parameter nitrit, protein, keton dan bilirubin. Namun, tidak memberikan pengaruh yang signifikan terhadap parameter leukosit, pH, darah, urobilinogen, berat jenis, dan glukosa. Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa berdasarkan uji urinalisis, pemberian ekstrak Beruwas laut dapat bersifat toksik pada tikus terhadap parameter nitrit, protein, keton dan bilirubin.
Kata kunci: Ekstrak Beruwas laut (Scaevola taccada), Urinalisis, Toksisitas Subakut.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 08 Nov 2021 07:35
Last Modified: 08 Nov 2021 07:35
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/10477

Actions (login required)

View Item
View Item