PENGARUH MOTIVASI KERJA DAN KOMPETENSI KARYAWAN TERHADAP KUALITAS PRODUK BIJIH BASAH PADA PT. VALE INDONESIA Tbk. LUWU TIMUR - SULAWESI SELATAN


ABDUL RAUF, ABDUL (2013) PENGARUH MOTIVASI KERJA DAN KOMPETENSI KARYAWAN TERHADAP KUALITAS PRODUK BIJIH BASAH PADA PT. VALE INDONESIA Tbk. LUWU TIMUR - SULAWESI SELATAN. Thesis thesis, Universitas Hassanuddin.

[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
abdulrauf-2783-1-13-abdul-7 1-2.pdf

Download (450kB)
[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
abdulrauf-2783-1-13-abdul-7 cover.jpg

Download (260kB) | Preview
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
abdulrauf-2783-1-13-abdul-7 dapus-lam.pdf

Download (403kB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
abdulrauf-2783-1-13-abdul-7.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (700kB)

Abstract (Abstrak)

ABSTRAK
ABDUL RAUF, Pengaruh Motivasi Kerja dan Kompetensi Karyawan Terhadap
Kualitas Produk Bijih Basah Pada PT. Vale Indonesia Tbk Luwu Timur -
Sulawesi Selatan (dibimbing oleh Muh. Asdar dan Nurdjanah Hamid).
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh antara motivasi kerja
dan kompetensi karyawan terhadap kualitas produk bijih basah pada PT. Vale
Indonesia Tbk.
Jenis data dalam penelitian ini adalah data kuantitatif. Teknik pengambilan
sampel yang digunakan yaitu disproportionate stratified random sampling. Data
primer yang digunakan berupa hasil kuesioner yang diperoleh dari sampel
penelitian sebanyak 32 karyawan bagian ore quality control Departemen
Tambang dan Eksplorasi PT.Vale Indonesia Tbk. Data primer diuji tingkat
validitas dan reliabilitas serta dianalisis dengan menggunakan analisis regresi
berganda, dengan menggunakan program SPSS versi 20.0.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan
dan positif antara motivasi kerja terhadap kualitas produk bijih basah. Adanya
efek yang signifikan dan positif antara kompetensi karyawan terhadap kualitas
produk bijih basah. Variabel motivasi kerja memiliki pengaruh yang signifikan
terhadap kualitas produk bijih basah pada PT. Vale Indonesia Tbk dengan nilai thitung sebesar 2,739 dan tingkat signifikansi 0,010.
Kata Kunci: Motivasi kerja, kompetensi karyawan, dan kualitas produk bijih

Item Type: Thesis (Thesis)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Depositing User: Kamaluddin
Date Deposited: 11 Nov 2021 01:15
Last Modified: 11 Nov 2021 01:15
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/10312

Actions (login required)

View Item
View Item