PENGARUH PEMBERIAN CpG-ODN TERHADAP SISTEM KEKEBALAN TUBUH UDANG WINDU (Penaeus monodon Fibricus) DAN KETAHANANNYA TERHADAP SERANGAN BAKTERI Vibrio harveyi


HANDOYO, HANDOYO (2013) PENGARUH PEMBERIAN CpG-ODN TERHADAP SISTEM KEKEBALAN TUBUH UDANG WINDU (Penaeus monodon Fibricus) DAN KETAHANANNYA TERHADAP SERANGAN BAKTERI Vibrio harveyi. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover] Image (Cover)
handoyo-2468-1-13-hando-1 cover.jpg
Restricted to Registered users only

Download (238kB)
[thumbnail of bab 1-2] Text (bab 1-2)
handoyo-2468-1-13-hando-1 1-2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (654kB)
[thumbnail of dapus] Text (dapus)
handoyo-2468-1-13-hando-1 dapus.pdf
Restricted to Registered users only

Download (224kB)
[thumbnail of full text] Text (full text)
handoyo-2468-1-13-hando-1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (954kB)

Abstract (Abstrak)

Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Kesehatan Ikan
Jurusan Buidaya Perikanan Politeknik Pertanin Negeri Pangkep. Hewan
uji yang digunakan adalah udang windu (Paneaus monodon) ukuran 5-7 g
yang bersumber dari Tambak Politani Pangkep dan CpG-ODN 1668,
CpG-ODN 2006 dan CpG-ODN 2133 berasal dari SAWADY Jepang.
Penelitian ini dilakukan dua tahap, tahap pertama bertujuan untuk
melihat potensi CpG-ODN sebagai imunostimulan pada Penaeus
monodon. Percobaan ini menggunakan empat perlakuan (jenis CpG-ODN
1668, 2006, 2133 dan Aquades sebagai kontrol) dan tiga ulangan.
Masing-masing Udang windu diijeksi 5 µg/ekor sebanyak 0,1 mL. Peubah
yang diamati adalah Total hemosit, Indeks Phagositosis dan Aktivitas
Lysozyme. Pengambilan data total hemosit (THC), indeks pagositas (IP)
dan aktivitas lysozime dilakukan dengan mengambil hemolimp dari setiap
udang uji (3 ekor untuk setiap perlakuan sebagai ulangan). Dilakukan
pada waktu sesaat sebelum perlakuan dan hari ke-1, 3, 5 dan 7 setelah
injeksi.
Tahap kedua adalah bertujuan untuk melihat potensi CpG-ODN
sebagai agen pertahanan terhadap V.harveyi. Percobaan ini
menggunakan tiga perlakuan dan tiga ulangan. Perlakuan yang dimaksud
adalah jenis CpG-ODN yang memberi respon imun pada percobaan tahap
pertama yaitu CpG-ODN 2006 dan 1668 serta Aquades sebagai kontrol.
Masing-masing Udang windu diijeksi 5 µg/ekor sebanyak 0,1 mL. pada
hari ke-3 pengamatan dilakukan uji tantang dengan V.harveyi . Data
tingkat kelangsungan hidup diperoleh dengan menghitung jumlah udang
windu yang hidup di akhir penelitian.Data yang dikumpulkan dianalisis
dengan menggunakan sidik ragam (ANOVA).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa jenis CpG-ODN yang spesifik
sebagai imunostimulan pada udang windu adalah CpG-ODN 2006 yang
terukur dengan parameter respon imun yaitu total hemosit dan aktivitas
lysozyme yang mengalami peningkatan. Secara signifikan dibandingkan
CpG-ODN lainnya. Sedangkan jenis CpG-ODN yang berfungsi sebagai
agen pengendali bakteri Vibrio herveyi adalah jenis CpG-ODN 2006 yang
terukur dengan tingginya sintasan udang windu.

Item Type: Thesis (Thesis)
Subjects: S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling
Depositing User: - Nurhasnah
Date Deposited: 10 Nov 2021 03:41
Last Modified: 31 Jul 2023 00:45
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/9940

Actions (login required)

View Item
View Item