ANALISIS PRODUKTIVITAS LAHAN PERKEBUNAN KAKAO KECAMATAN CAMPALAGIAN, KABUPATEN POLEWALI MANDAR


RAFIQAH, ANNI NUR (2020) ANALISIS PRODUKTIVITAS LAHAN PERKEBUNAN KAKAO KECAMATAN CAMPALAGIAN, KABUPATEN POLEWALI MANDAR. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of sampul]
Preview
Image (sampul)
20_G11116530_Cover1.jpg

Download (3kB) | Preview
[thumbnail of Full text] Text (Full text)
20_G11116530(FILEminimizer) ... ok.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract (Abstrak)

Latar Belakang. Potensi wilayah untuk pengembangan komoditi tertentu dapat ditentukan dengan menggunakan nilai indeks produktivitas lahan. Tujuan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis produktivitas lahan Kecamatan Campalagian berdasarkan tingkat kesuburan tanah untuk pengembangan tanaman kakao. Metode. Metode penelitian tergolong kuantitatif yang menggunakan persamaan Storie dalam penentuan nilai indeks produktivitas lahan. Penetapan titik pengamatan berdasarkan metode purposive sampling. Sifat-sifat tanah yang ditetapkan di lapangan dan di laboratorium, meliputi: lereng, kedalaman efektif, tekstur, pH, C-Organik, N-Total, P2O5, KTK, dan jumlah basa-basa dapat tukar. Hasil. Hasil analisis indeks produktivitas lahan Kecamatan Campalagian tergolong buruk hingga baik, dengan nilai indeks produktivitas lahan berkisar antara 13.89 sampai dengan 51.37, dengan faktor pembatas yaitu lereng, kedalaman efektif, tekstur, C-Organik, dan N-Total. Kesimpulan. Kecamatan Campalagian memeiliki potensi pengembangan kakao teergolong buruk hingga baik dengan faktor pembatas fisik dan kimia tanah dominan yaitu lereng, kedalaman efektif, tekstur, C-Organik dan N-Total.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Depositing User: - Andi Anna
Date Deposited: 10 Dec 2020 11:40
Last Modified: 10 Dec 2020 11:40
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/825

Actions (login required)

View Item
View Item