PEMODELAN PENGARUH FAKTOR OSEAN ATMOSFIR TERHADAP PEMUTIHAN KARANG (CORAL BLEACHING) PADA TAHUN 2000-2019 DI GREAT BARRIER REEF, AUSTRALIA


UTARI, NURZAKIA TRI (2020) PEMODELAN PENGARUH FAKTOR OSEAN ATMOSFIR TERHADAP PEMUTIHAN KARANG (CORAL BLEACHING) PADA TAHUN 2000-2019 DI GREAT BARRIER REEF, AUSTRALIA. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of sampul]
Preview
Image (sampul)
H22116018_skripsi_ cover.png

Download (236kB) | Preview
[thumbnail of bab 1-2] Text (bab 1-2)
H22116018_skripsi_ 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of dapus] Text (dapus)
H22116018_skripsi_ dapus.pdf

Download (363kB)
[thumbnail of fulltext] Text (fulltext)
H22116018_skripsi_02-11-2020(FILEminimizer).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

Terumbu karang merupakan sumber daya terbarukan yang memiliki fungsi ekologis, sosial-ekonomis dan budaya yang sangat penting terutama bagi masyarakat pesisir dan pulau-pulau kecil yang mata pencahariannya bergantung pada perikanan laut dangkal. Sayangnya, terumbu karang di seluruh dunia terancam oleh serangkaian dampak yang meningkat, terutama dari perubahan iklim global yang dapat menyebabkan pemutihan karang (coral bleaching). Penelitian ini bertujuan untuk memodelkan kejadian coral bleaching dengan sejumlah prediktor signifikan penyebab coral bleaching di Great Barrier Reef dengan menggunakan Model Multiple Regression (MR) dan untuk meverifikasi prediksi model tersebut. Adapun data yang yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data sekunder yang terdiri dari data Degree Heating Week (DHW) yang digunakan untuk mendapatkan data kejadian coral bleaching, Sea Surface Temperature (SST), Sea Surface Temperature Anomaly (SSTA), ENSO (Nino 3.4), Sunspot Serial Number (SSN), Salinitas, dan Pacific Decadal Oscillation (PDO) mulai dari tahun 2000 sampai dengan tahun 2019. Metode yang digunakan yaitu metode stepwise untuk mengetahui prediktor osean atmosfir yang signifikan berpengaruh terhadap kejadian coral bleaching yang kemudian dilakukan pemodelan dan verifikasi prediksi model kejadian coral bleaching dengan sejumlah prediktor signifikan tersebut. Berdasarkan analisis berganda dari model kejadian coral bleaching menghasilkan lima prediktor yang signifikan terkait dengan kejadian coral bleaching yaitu diantaranya SALT 12, SSTA 2, SSTA 1, ENSO 9, dan SSTA 3 dengan nilai korelasi pearson sebesar 0.6448, dimana dari kelima prediktor signifikan tersebut SALT 12 merupakan prediktor yang paling berpengaruh terhadap kejadian coral bleaching dengan nilai koefisien standar beta tertinggi yaitu -243.015. Nilai persentase kebenaran yang diperoleh sebesar 89.97% sebagai hasil dari verifikasi model tersebut.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Atmosfer; Coral Bleaching; Great Barrier Reef; Osean; Pemodelan; Verifikasi Prediksi.
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Depositing User: andi Sitti aisyah
Date Deposited: 10 Dec 2020 11:25
Last Modified: 10 Dec 2020 11:25
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/810

Actions (login required)

View Item
View Item