GANGGUAN PENDENGARAN AKIBAT BISING PADA PEKERJA BAGIAN MAINTENANCE DI PT.EASTERN FLOUR MILLS MAKASSAR


RURAY, RIZKA RAMADHANI (2012) GANGGUAN PENDENGARAN AKIBAT BISING PADA PEKERJA BAGIAN MAINTENANCE DI PT.EASTERN FLOUR MILLS MAKASSAR. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
rizkaramad- cover.jpg

Download (226kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
rizkaramad- 1-2.pdf

Download (432kB)
[thumbnail of Full Teks] Text (Full Teks)
rizkaramad-.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract (Abstrak)

ABSTRAK
Latar Belakang: Sebagai Negara industri yang sedang berkembang, Indonesia banyak menggunakan peralatan industri yang dapat membantu dan mempermudah pekerjaan. Masalahnya, kemudian timbul bising lingkungan kerja yang bisa berdampak buruk terhadap kesehatan para pekerja.3 Kemajuan ini disatu sisi memberikan dampak positif dengan terbukanya lahan pekerjaan baru, membaiknya sistem transportasi dan pada akhirnya meningkatkan taraf sosial ekonomi masyarakat. Namun di sisi lain akan menimbulkan dampak negatif yang justru akan membahayakan kehidupan manusia. Dampak ini dapat terjadi baik di lokasi daerah industri maupun di lingkungan sekitarnya.2
Metode: Penelitian ini merupakan penelitian survei analitik dengan pendekatan “crosssectional”. Subjek penelitian adalah pria pekerja pabrik bagian maintenance yang bekerja pada shift 1 (jam 08.00 pagi – 15.00 sore) sebanyak 84 orang berdasarkan total sampling dan kriteria inklusi. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan data primer yaitu hasil audiogram pekerja bagian maintenance dengan pemeriksaan audiometri, hasil pengukuran tingkat kebisingan di tempat kerja, dan wawancara mengenai masa kerja. Selain itu digunakan pula data sekunder yang diperoleh dari pengelola PT. Eastern Pearl Flour Mills Makassar dan dilakukan pencatatan sesuai dengan variabel yang dibutuhkan. Analisis statistik yang dibutuhkan adalah uji Chi Square.
Hasil: Dari total responden dengan masa kerja > 5 tahun yaitu 65 responden, yang mengalami gangguan pendengaran sebanyak 13 responden (20.0%) ,sedangkan yang tidak mengalami gangguan pendengaran sebanyak 52 responden (80.0%). Total responden dengan masa kerja < 5 tahun yaitu 19 responden, yang mengalami gangguan pendengaran sebanyak 2 responden (10.5%), sedangkan yang tidak mengalami gangguan pendengaran sebanyak 17 responden (89.5%). Dari hasil uji Chi Square diperoleh hasil p = 0.502
Kesimpulan: Tidak ada hubungan antara masa kerja dengan terjadinya gangguan pendengaran pada pekerja bagian maintenance PT. Eastern Pearl Flour Mills Makassar, tetapi terdapat hubungan antara intensitas kebisingan dengan terjadinya gangguan pendengaran pada pekerja bagian maintenance PT. Eastern Pearl Flour Mills Makassar.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Depositing User: - Nurhasnah
Date Deposited: 11 Oct 2021 00:50
Last Modified: 11 Oct 2021 00:50
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/7772

Actions (login required)

View Item
View Item