PENGARUH EDUKASI MENGGUNAKAN MEDIA ULAR TANGGA TERHADAP PEMILIHAN JAJANAN SEHAT PADA SISWA SD INPRES TAMALANREA 5 KOTA MAKASSAR


Farid, Juztika Andriani (2020) PENGARUH EDUKASI MENGGUNAKAN MEDIA ULAR TANGGA TERHADAP PEMILIHAN JAJANAN SEHAT PADA SISWA SD INPRES TAMALANREA 5 KOTA MAKASSAR. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
K11116502_skripsi_23-10-2020(FILEminimizer)_Hal_Judul1.jpg

Download (240kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1 dan 2] Text (Bab 1 dan 2)
K11116502_skripsi_23-10-2020(FILEminimizer)_1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
K11116502_skripsi_23-10-2020(FILEminimizer)_Daftar Pustaka dan Lamp..pdf

Download (2MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
K11116502_skripsi_23-10-2020(FILEminimizer).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract (Abstrak)

Jajanan sekolah merupakan salah satu faktor yang penting bagi pertumbuhan anak, sebab jajanan menyumbangkan energi dan zat gizi yang diperlukan anak selama di sekolah. Angka konsumsi makanan ringan yang tidak sehat cenderung tinggi. Anak sekolah rentan mengonsumsi makanan tidak sehat karena pengetahuan tentang keamanan pangan masih rendah. Upaya yang dapat dilakukan untuk meningkatkan pengetahuan adalah dengan edukasi kesehatan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh edukasi menggunakan media ular tangga terhadap pemilihan jajanan sehat pada siswa sekolah dasar. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif menggunakan penelitian praeksperimen dengan desain One Group Pretest-Posttest Design. Variable penelitian adalah pengetahuan, sikap dan perilaku siswa terhadap pemilihan jajanan sehat. Penelitian ini dilakukan pada bulan Maret 2020 di SD Inpres Tamalanrea 5 Kota Makassar. Metode pengambilan sampel adalah Simple random sampling dengan besar sampel sebanyak 79 orang. Alat pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner dan media edukasi ular tangga. Analisis dilakukan secara deskriptif pada setiap variable dengan analisis pada distribusi frekuensi dan melihat perbedaan sebelum dan sesudah intervensi menggunakan uji Wilcoxon. Penyajian data berupa tabel disertai dengan narasi. Hasil penelitian setelah pemberian edukasi ular tangga diketahui siswa memiliki tingkat pengetahuan baik sebanyak 54,4%, pengetahuan cukup 22,8% dan pengetahuan kurang 22,8%. Siswa yang memiliki kategori sikap positif sebanyak 59,5% dan sikap negatif 40,5%. Siswa yang memiliki kategori perilaku positif sebanyak 77,2% dan perilaku negatif 22,8%. Berdasarkan uji Wilcoxon diperoleh p-value pada masing-masing variable ( Kesimpulan penelitian ini adalah edukasi menggunakan media ular tangga memiliki pengaruh terhadap pengetahuan, sikap dan perilaku siswa sekolah dasar. Daftar Pustaka : 60 (1988-2020)
Kata Kunci : Jajanan Sekolah, Media Edukasi, Sekolah Dasar, Ular Tangga

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine
R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Depositing User: sangiasseri abubakar
Date Deposited: 10 Dec 2020 03:11
Last Modified: 10 Dec 2020 03:11
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/774

Actions (login required)

View Item
View Item