KARAKTERISASI MORFOLOGI TANAMAN PORANG (Amorphophallus muelleri Blume) PADA TIGA DAERAH DENGAN ZONA IKLIM BERBEDA DI SULAWESI SELATAN


SAPUTRA, RUDIRGA HADI (2021) KARAKTERISASI MORFOLOGI TANAMAN PORANG (Amorphophallus muelleri Blume) PADA TIGA DAERAH DENGAN ZONA IKLIM BERBEDA DI SULAWESI SELATAN. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
G011171006_skripsi cover1.jpg

Download (208kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
G011171006_skripsi bab 1-2.pdf

Download (993kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
G011171006_skripsi dapus-lamp.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
G011171006_skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract (Abstrak)

RUDIRGA HADI SAPUTRA (G011171006), Karakterisasi Morfologi Tanaman Porang (Amorphophallus Muelleri Blume) Pada Tiga Daerah Dengan Zona Iklim Berbeda Di Sulawesi Selatan. Dibimbing oleh ABDUL MOLLAH dan ABD. HARIS BAHRUN
Penelitian bertujuan untuk mengetahui ciri atau karakter morfologi tanaman porang dan mengetahui hubungan kekerabatan tanaman porang (Amorphophallus muelleri Blume) yang dikembangkan petani pada tiga daerah dengan zona iklim berbeda di Sulawesi Selatan. Penelitian ini dilaksanakan pada 3 Kabupaten/Kota yaitu Kota Palopo, Kabupaten Sidrap, dan Kabupaten Maros. Penelitian berlangsung pada Oktober 2020 sampai Januari 2021. Penelitian ini dilaksanakan dengan menggunakan metode survey serta analisis cluster dan menghasilkan similiarity matriks yang berbentuk dendogram. Hasil penelitian menunjukkan bahwa karakter morfologi tanaman porang pada Kabupaten Sidrap, Maros, dan Kota Palopo terdapat kesamaan pada bentuk bulbil, warna permukaan bulbil, tekstur permukaan bulbil, warna daging bulbil, bentuk umbi, tekstur permukaan umbi, warna daging umbi, bentuk daun, tekstur daun. Namun mempunyai perbedaan pada warna batang, dan corak batang khususnya pada daerah Palopo dan Maros. Berdasarkan hubungan kekerabatan tanaman porang pada Kabupaten Sidrap, Maros, dan Kota Palopo memiliki tingkat kemiripan terendah 83% dan memiliki tingkat kemiripan tertinggi 100% sehingga dapat dikelompokkan menjadi dua kelompok. Kelompok pertama terdiri dari 18 tanaman yaitu sedangkan kelompok kedua terdiri atas 12 tanaman.
Kata Kunci: Karakterisasi, morfologi, porang, zona iklim

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 05 Oct 2021 02:04
Last Modified: 05 Oct 2021 02:04
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/7625

Actions (login required)

View Item
View Item