ANALISIS DAN SIMULASI PEMAKAIAN BERSAMA ALOKASI FREKUENSI 2,5 GHz UNTUK TEKNOLOGI IMT WIMAX BERGERAK DAN TV SATELITDI INDONESIA


ARISYANTI, DEWI (2013) ANALISIS DAN SIMULASI PEMAKAIAN BERSAMA ALOKASI FREKUENSI 2,5 GHz UNTUK TEKNOLOGI IMT WIMAX BERGERAK DAN TV SATELITDI INDONESIA. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
dewiarisya-598-1-13-dewi-i cover1.jpg

Download (260kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
dewiarisya-598-1-13-dewi-i 1-2.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
dewiarisya-598-1-13-dewi-i dapus.pdf

Download (7MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
dewiarisya-598-1-13-dewi-i.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (11MB)

Abstract (Abstrak)

ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa apakah teknologi Mobile WiMax dapat dioperasikan secara bersama pada band frekuensi 2,5 GHz dengan teknologi Direct To Home – Television (DTH-TV) Satelit agar pemanfaatan frekuensi dapat lebih efisien.
Proses penelitian ini menggunakan software SEAMCAT sebagai simulator dalam menganalisa beberapa skenario dengan menggunakan beberapa teknik mitigasi interferensi untuk mengetahui probabilitas interferensi antara kedua sistem. Dalam proses pengambilan data didahului dengan menyiapkan data awal yang kemudian dimasukkan ke dalam simulator yang telah dirancang skenarionya terlebih dahulu.
Hasil dari penelitian ini pada Opsi Zona Segmentasi menunjukkan bahwa Nilai Probabilitas Interferensi semakin berkurang dengan semakin jauhnya jarak antara pemancar yang menginterferensi dengan penerima yang diinginkan (ItVr). Namun pada skenario 3 nilai probabilitas interferensi sangat tinggi sekitar 97% sehingga teknik sharing frekuensi pada opsi ini belum dapat diterapkan. Demikan pula pada Opsi Band segmentasi, nilai probabilitas intererensi pada skenario 3 juga sangat tinggi dan tidak ada pengaruh penambahan guard band. Oleh karenanya diterapkan teknik mitigasi interferensi pada skenario 3 berupa menaikkan level daya pancar maupun level gain pada pemancar namun belum berhasil. Sehingga disimpulkan sharing frekuensi pada band 2,5 GHZ ini untuk teknologi Mobile WiMax dan DTH –TV satelit belum dapat diterapkan.

Item Type: Thesis (Thesis)
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Depositing User: Kamaluddin
Date Deposited: 07 Oct 2021 03:36
Last Modified: 07 Oct 2021 03:36
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/7618

Actions (login required)

View Item
View Item