PEMODELAN PERUBAHAN PENGGUNAAN LAHAN PERMUKIMAN AKIBAT PENGEMBANGAN KAWASAN INDUSTRI TAKALAR BERBASIS CELLULAR AUTOMATA (STUDI KASUS: KECAMATAN MANGARABOMBANG DAN SEKITARNYA)


Ardiansyah, Andi (2021) PEMODELAN PERUBAHAN PENGGUNAAN LAHAN PERMUKIMAN AKIBAT PENGEMBANGAN KAWASAN INDUSTRI TAKALAR BERBASIS CELLULAR AUTOMATA (STUDI KASUS: KECAMATAN MANGARABOMBANG DAN SEKITARNYA). Skripsi thesis, UNIVERSITAS HASANUDDIN.

[thumbnail of cover]
Preview
Image (cover)
D52114504_skripsi cover1.png

Download (121kB) | Preview
[thumbnail of bab 1-2] Text (bab 1-2)
D52114504_skripsi 1-2.pdf

Download (703kB)
[thumbnail of daftar pustaka] Text (daftar pustaka)
D52114504_skripsi dp.pdf

Download (78kB)
[thumbnail of full text] Text (full text)
D52114504_skripsi.pdf
Restricted to Registered users only until 1 January 2026.

Download (3MB)

Abstract (Abstrak)

Pengembangan Kawasan Industri Takalar berlokasi di Kecamatan Mangarabombang Kabupaten Takalar dengan luas pembangunan pertama mencapai 1.000 Ha, yang berpotensi akan berdampak pada perubahan penggunaan lahan akibat munculnya permukiman tenaga kerja secara sporadik dan acak yang dikhawatirkan akan tidak terkendali. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi pola perubahan penggunaan lahan tahun 2015-2020, faktor-faktor yang mempengaruhi perubahan penggunaan lahan permukiman dan pemodelan perubahan lahan dengan batasan perlindungan hingga tahun 2040. Penelitian ini menggunakan data primer yang diperoleh dari kuesioner serta data sekunder dengan studi literatur dan survey instansi terkait. Teknik Analisis yang digunakan dalam penelitian ini meliputi analisis kebutuhan lahan permukiman akibat pengembangan kawasan industri, analisis perhitungan jumlah sel pertumbuhan, Analisis AHP dengan Expert Choice, analisis deskriptif kuantitatif dan kualitatif, analisis spasial overlay, analisis jarak jangkauan faktor spasial, analisis spasial overlay berbobot dan analisis cellular automata dengan LanduseSim. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pertama, karakteristik pola perubahan penggunaan lahan tahun 2015-2020 terbagi atas empat yaitu kesamaan fungsi lahannya, lahan yang terkonversi, wilayah administrasi dan arahnya. Kedua, faktor-faktor yang mempengaruhi perubahan penggunaan lahan permukiman terbagi atas faktor-faktor pendorong dan faktor-faktor pembatas. Terakhir, hasil pemodelan perubahan penggunaan lahan hingga tahun 2040 terdapat fungsi lahan yang mengalami pertumbuhan yaitu permukiman sebesar 3.268 Ha, banyak dikonversi dari fungsi lahan meliputi sawah, ladang/tegalan, tambak, perkebunan, semak belukar, rawa, dan lahan kosong yang pertumbuhannya berawal di sekitar Kawasan Industri Takalar dengan pertumbuhan terbesar pada wilayah Desa Pattoppakang, Desa Bontoparang dan Desa Panyangkalang di Kecamatan Mangarabombang dan Kelurahan Rajaya, kelurahan Bontokadatto di Kecamatan Polongbangkeng Selatan, dan Kawasan Industri Takalar sebesar 1.000 Ha yang banyak dikonversi dari fungsi lahan meliputi sawah, tambak, permukiman, perkebunan dan semak belukar, dengan pengembangan kawasan tersebut terjadi pada wilayah Desa Punaga, Desa Laikang dan Desa Cikong di Kecamatan Mangarabombang.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions (Program Studi): Fakultas Teknik > Teknik Perencanaan Wilayah Kota
Depositing User: Nasyir Nompo
Date Deposited: 05 Oct 2021 00:37
Last Modified: 05 Oct 2021 00:37
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/7430

Actions (login required)

View Item
View Item