MAHYUDDIN, MAHYUDDIN (2008) ANALISIS KEMAMPUAN KONSELING BIDAN PADA PELAKSANAAN PELAYANAN KEHAMILAN DAN PERSALINAN IBU HAMIL DI DINAS KESEHATAN KABUPATEN SINJAI. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.
lmzainalab Cover1.jpg
Download (663kB) | Preview
mahyuddin 1-2.pdf
Download (188kB)
mahyuddin DAPUS.pdf
Download (39kB)
mahyuddin.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (339kB)
Abstract (Abstrak)
ABSTRAK
MAHYUDDIN. Analisis kemampuan konseling Bidan pada pelaksanaan pelayanan kehamilan dan persalinan ibu hamil di Dinas Kesehatan Kabupaten Sinjai. ( Dibimbing oleh Ridwan M. Thaha, dan Buraerah. H. Abd. Hakim )
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Kemampuan konseling bidan dengan ibu hamil di Dinas Kesehatan Kabupaten Sinjai Khususnya dipuskesmas Aska Dan Puskesmas Borong Kompleks. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan metode observasi dan wawancara mendalam tentang tingkat Kemampuan konseling Bidan dengan ibu hamil didalam melaksanakan pelayanan kehamilan dan persalinan yang mempunyai maksud agar dapat memperoleh informasi yang sedalam-dalamnya mengenai masalah yang menjadi sasaran penelitian
Hasil penelitian menunjukkan bahwa : 1) Bidan didalam mengartikan atau mendefinisikan konseling sebagai bentuk konsultasi didalam meningkatkan pemahaman dan penegetahuan ibu hamil tentang masalah kehamilan dan persalinan, 2) Bidan didalam melaksanakan konseling berfokus pada masalah ibu hamil, membangun kesepakatan dan kerja sama, pemberian informasi yang benar dilandasi dengan perasaan yang tulus dan ikhlas, 3) Bidan dalam melakukan konseling menjaga kerahasiaan ibu hamil, pemberian informasi yang benar, perlakuan baik dan mengakui keterbatasan adalah etika dalam konseling, 4) Bidan berpersepsi bahwa konseling adalah cara yang tepat untuk membantu ibu hamil dalam menghadipi masalah kehamilan dan persalinannya, ibu hamil sebagai manusia dapat berpikir realistis dan terbuka tanpa adanya paksaan dalam Pelaksanaan konseling, Bidan sebagai fasilitator dalam konseling, 5) Keterampilan dalam komunikasi interpersonal dengan menumbuhkan rasa saling percaya, memberi sanjungan, menanamkan kejujuran, sebagai pendengar yang baik, dan menghormati keputusan ibu hamil adalah cara yang baik dalam berkomunikasi dengan ibu hamil, 6) Kemampuan konseling yang begitu terbatas tidak mengurangi motivasi bidan untuk terus berusaha meningkatkan Kemampuan konseling mereka baik itu mencari dukungan dengan instansi terkait ( Dinkes ), mencari sendiri informasi melalui media cetak dan elektronik
Untuk itu disarankan perlunya meningkatkan kompetensi konseling secara profesional, dengan mencari dukungan keinstansi terkait ( Dinkes ) dengan melaksanakan pelatihan dan pendidikan berkelanjutan tentang konseling. Perlunya kerja sama yang baik antara Bidan dengan petugas lainnya, perlunya Bidan memahami falsafah dan paradigma baru tentang tujuan konseling kearah perkembangan sebagai sarana promosi khususnya kehamilan dan persalinan
Item Type: | Thesis (Thesis) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pengetahuan, Persepsi terhadap konseling, keterampilam komunikasi interpersonal dalam konseling |
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Depositing User: | - Nurhasnah |
Date Deposited: | 04 Oct 2021 07:43 |
Last Modified: | 04 Oct 2021 07:43 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/7400 |