Supriadi, Supriadi (2021) ANALISIS PERANAN PEMERINTAH DAERAH DALAM PENYELENGGARAAN PERUMAHAN DI KOTA MAKASSAR. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
E12114306_skripsi cover1.png
Download (81kB) | Preview
E12114306_skripsi 1-2.pdf
Download (5MB)
E12114306_skripsi dp.pdf
Download (840kB)
E12114306_skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (6MB)
Abstract (Abstrak)
Supriadi, Nomor Induk Mahasiswa E12114306, Departemen Ilmu Pemerintahan, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Hasanuddin. Menyusun skripsi yang berjudul “Analisis Peranan Pemerintah Daerah dalam Penyelenggaraan Perumahan di Kota Makassar”
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis peran pemerintah daerah Kota Makassar, dalam proses penyelenggaraan perumahan dan untuk mengetahui faktor-faktor yang memengaruhinya.
Tipe penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah tipe kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui In-Depth Interview, studi pustaka yang memberikan gambaran secara jelas dan factual mengenai peran pemerintah daerah dalam proses penyelenggaraan perumahan.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa: 1. Peran Pemerintah Daerah Kota Makassar dalam penyelenggaraan perumahan khususnya pengawasan penyerahan prasarana, sarana, dan utilitas perumahan dengan melakukan pendataan, penagihan, pemberian teguran, sanksi administratif dan pidana. 2. Faktor-faktor yang mempengaruhi pelaksanaan peran pemerintah daerah tersebut di antaranya, factor penghambat: a. kelengkapan administratif yang tidak terpenuhi oleh pengembang; b. ketidakjelasan waktu penyelesaian keseluruhan proses, dan c. rendahnya pemahaman warga penghuni kawasan perumahan, faktor pendukung; a. keterlibatan penegak hukum seperti KPK dan Kejaksaan; b. koordinasi antar SKPD dan stake holder terkait.
Kata Kunci: Peran, Pemerintah Daerah, Penyenggaraan Perumahan, Pengawasan
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Depositing User: | S.Sos Rasman - |
Date Deposited: | 15 Sep 2021 03:54 |
Last Modified: | 15 Sep 2021 03:54 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/6418 |