Hamzah, Hamzah (2021) PERAN PEMERINTAH DAERAH DALAM PERCEPATAN PENANGANAN CORONA VIRUS DISEASE 2019 (COVID-19) DI KOTA MAKASSAR. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
E12114018_skripsi cover1.png
Download (84kB) | Preview
E12114018_skripsi 1-2.pdf
Download (5MB)
E12114018_skripsi dp.pdf
Download (431kB)
E12114018_skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (20MB)
Abstract (Abstrak)
Hamzah, Nomor Induk Mahasiswa E12114018, Program Studi Ilmu Pemerintahan, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Hasanuddin. Menyusun Skripsi dengan judul Peran Pemerintah Daerah Dalam Percepatan Pengendalian Corona Virus Disease (Covid-19) Di Kota Makassar‘, di bawah bimbingan Bapak Dr. H. A. M. Rusli, M.Si sebagai pembimbing I dan Bapak Dr. A. Lukman Irwan, S.IP, M.Si sebagai pmbimbing II.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Peran Pemerintah dalam Percepatan Pengendalian Corona Virus Disease (Covid-19) dan Faktor-Faktor yang mempengaruhi Peran Pemerintah dalam Percepatan Pengendalian Corona Virus Disease (Covid-19) Di Kota Makassar.
Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif dengan menggambarkan dan menjelaskan hasil penelitian dalam bentuk tulisan. Pengumpulan data yang dilakukan menggunakan teknik studi pustaka, observasi, wawancara, dan penelusuran data secara online.
Penelitian ini menggambarkan bahwa Peran Pemerintah yang dilakukan secara Teknis lebih memfokuskan pada Upaya Pemutusan Rantai Penyebaran Covid-19 dengan melakukan Upaya Sosialisasi dan Edukasi dalam Penerapan Protokol Kesehatan dan 5 M (Mencuci Tangan, Menjaga Jarak, Memakai Masker, Menghindari Kerumunan dan Membatasi Mobilitas). Selain itu bentuk upaya yang dilakukan oleh Pemerintah Kota Makassar dalam hal ini Walikota dan Wakil Walikota terpilih adalah dengan membuat Program Makassar Recovery, dan berdasarkan Faktor-Faktor yang mempengaruhi Percepatan Pengendalian Corona Virus Disease (Covid-19) menggambarkan Faktor Pendukung dan Faktor Penghambatnya, dimana Faktor Pendukungnya seperti Keaktifan dan Kerjasama dari Pelaksana Teknis Program Kerja Makassar Recovery, Sarana dan prasarana yang menunjang dan Pemerintah serta Sosialisasi dan Edukasi yang rutin dilakukan. Untuk Faktor Penghambatnya sendiri adalah masih adanya Masyarakat yang tidak percaya akan adanya Virus Covid-19, masyarakat yang masih sulit untuk diajak bekerjasama dalam pelaksanaan Program Pemerintah dan masih kurang tertibnya masyarakat dalam menaati Protokol Kesehatan
Kata Kunci: Peran, Pemerintah Daerah, Percepatan, Pengendalian, Corona Virus Disease
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Depositing User: | S.Sos Rasman - |
Date Deposited: | 15 Sep 2021 03:54 |
Last Modified: | 15 Sep 2021 03:54 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/6417 |