Hastuti, Ayu (2021) GAMBARAN PENGETAHUAN DAN SIKAP SANTRIWATI TENTANG PERSONAL HYGIENE DALAM PENCEGAHAN SCABIES DI PONDOK PESANTREN MODERN (PPM) RAHMATUL ASRI ENREKANG. Skripsi thesis, UNIVERSITAS HASANUDDIN.
C12116520_skripsi.png
Download (170kB) | Preview
C12116520_skripsi 1-2.pdf
Download (942kB)
C12116520_skripsi dp.pdf
Download (1MB)
C12116520_skripsi.pdf
Restricted to Registered users only
Download (3MB)
Abstract (Abstrak)
Latar belakang: Scabies merupakan penyakit yang disebabkan oleh tungau Sarcoptes scabei varian homini. Penularan dapat terjadi secara langsung dan tidak langsung. Salah satu penyebab kejadian scabies di lingkungan PPM Rahmatul Asri Enrekang yaitu personal hygiene yang buruk.
Tujuan: Mengetahui gambaran pengetahuan dan sikap santriwati Pondok Pesantren Modern (PPM) Rahmatul Asri Enrekang terhadap personal hygiene dalam pencegahan scabies.
Metode: Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dengan metode deskriptif menggunakan teknik random sampling. Sampel pada penelitian ini yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi yaitu 144 orang santriwati PPM Rahmatul Asri Enrekang.
Hasil: 90 santriwati memiliki tingkat pengetahuan baik (62,5%), 53 santriwati tergolong cukup (36,8%) dan 1 santriwati yang tergolong kurang (0,7%). Semua santriwati memiliki sikap pencegahan skabies yang tergolong baik/positif (100%)
Kesimpulan dan saran: Bagi pelayanan kesehatan di PPM Rahmatul Asri Enrekang sebaiknya menjalin kerjasama dengan puskesmas terdekat untuk pemberian pendidikan kesehatan kepada santri mengenai personal hygiene untuk mencegah terjadinya scabies dan penularan kepada yang lainnya. Selain itu, pengadaan papan informasi/poster kesehatan perlu diadakan untuk menambah pengetahuan santri terkait pencegahan scabies. Upaya ini dimaksudkan agar tingkat pengetahuan santri yang baik akan diikuti dengan sikap positif dan peran aktif dalam pencegahan penyakit scabies.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Keperawatan > Keperawatan |
Depositing User: | Nasyir Nompo |
Date Deposited: | 15 Sep 2021 01:10 |
Last Modified: | 15 Sep 2021 01:10 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/6335 |