JANNAH, MIFTAHUL (2021) ANALISIS HUKUM PERLINDUNGAN KHUSUS TERHADAP ANAK KORBAN EKSPLOITASI SECARA EKONOMI DAN SEKSUAL = LEGAL ANALYSIS OF SPECIAL PROTECTION AGAINST CHILDREN VICTIMS OF EXPLOITATION ECONOMIC AND SEXUALLY. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.
B012191019_tesis cover1.png
Download (157kB) | Preview
B012191019_tesis 1-2.pdf
Download (1MB)
B012191019_tesis dp.pdf
Download (244kB)
B012191019_tesis.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Abstract (Abstrak)
Miftahul Jannah (B012191019), Dengan judul tesis “Analisis Hukum Perlindungan Khusus Terhadap Anak Korban Eksploitasi Secara Ekonomi dan Seksual”, Dibimbing oleh Dara Indrawati dan Audyna Mayasari Muin.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tentang penerapan perlindungan khusus terhadap anak korban eksploitasi secara ekonomi dan seksual dan kendala penegakan hukum mengenai perlindungan khusus terhadap anak korban eksploitasi secara ekonomi dan seksual.
Penelitian ini adalah penelitian empirik yang berlokasi di Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan, Kepolisian Resort Kota Besar Makassar, Lembaga Bantuan Hukum Anak dan Perempuan Indonesia untuk Keadilan (LBH APIK), Dinas Sosial Kota Makassar dan Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Makassar (P2TP2A).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) penerapan dalam memberikan perlindungan khusus terhadap anak korban eksploitasi secara ekonomi dan seksual adalah dengan melakukan penanganan yang cepat, termasuk pengobatan dan / atau rehabilitasi secara fisik, psikis dan sosial, serta pencegahan penyakit dan gangguan kesehatan lainnya, pendampingan psikososial pada saat pengobatan sampai pemulihan, pemberian bantuan sosial dan pemberian perlindungan dan pendampingan pada setiap proses peradilan. (2) kendala penegakan hukum mengenai perlindungan khusus terhadap anak korban eksploitasi secara ekonomi dan seksual adalah faktor penegak hukum yang belum efektif dalam menjalankan tugas dan peranannya dalam menangani kasus eksploitasi anak, faktor sarana dan prasarana yang lengkap dengan penyediaan Shelter atau rumah aman tetapi tidak difungsikan secara Optimal, dan faktor masyarakat yang salah satunya adalah peranan dari anak sebagai korban eksploitasi yang membutuhkan kemampuan khusus untuk bisa beradaptasi dengan keadaan anak tersebut.
Kata kunci : Anak, Eksploitasi, Perlindungan.
Item Type: | Thesis (Thesis) |
---|---|
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Depositing User: | S.Sos Rasman - |
Date Deposited: | 27 Aug 2021 02:26 |
Last Modified: | 27 Aug 2021 02:26 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/5861 |