ANALISIS FORMULASI AKURASI POSISI DISTORSI PADA EFEK FREQUENCY SHARING TEKNOLOGI 5G


AMALIA, RESKI (2021) ANALISIS FORMULASI AKURASI POSISI DISTORSI PADA EFEK FREQUENCY SHARING TEKNOLOGI 5G. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
D041171010_skripsi cover1.png

Download (143kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
D041171010_skripsi 1-2(FILEminimizer).pdf

Download (752kB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
D041171010_skripsi DP(FILEminimizer).pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
D041171010_skripsi(FILEminimizer).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract (Abstrak)

Parameter standar dalam proses migrasi 4G ke 5G merupakan frekuensi carrier yang hendak diaplikasikan pada kisaran 2-100 GHz dengan signal bandwidth diatas 20 MHz. Namun ada beberapa kandidat frekuensi yang masih rentang terhadap distorsi besar yang akan dihadapinya. Terjadinya kelangkaan spektrum ini akan menjadi masalah utama dalam pengembangan sistem generasi baru 5G. Oleh karena itu, diperlukan sebuah metode terbaru solusi serta riset mendalam tentang akibat distorsi yang ditimbulkannya sehingga kedudukan teknologi 5G bisa terintegrasi baik. Dampak utama saat terjadi migrasi tersebut adalah diperlukannya memori Power Amplifier (PA) pada infrastruktur radio Tx/Rx (pengirim dan penerima) yang semakin linear dan berdistorsi rendah. Tujuan penelitian ini adalah melakukan kajian terkait fenomena distorsi dengan menggunakan struktur ΣΔ Modulator orde-1 sebagai filter, mengetahui seberapa besar pengaruh Oversampling Ratio terhadap kekuatan sinyal, dan memberikan solusi dari fenomena yang ditimbulkan untuk optimasi distorsi cancellation pada kategori spectrum mask 5G. Dalam penelitian ini menggunakan skema penelitian yang telah dirancang terdiri atas filter modulator, blok kuantisasi polar odd (ganjil), dan blok PWM/PPM menuju RF output. Hasil penelitian menunjukkan penggunaan struktur Cartesian ΣΔ modulator orde-1 ini mampu menekan noise floor dan membentuk noise shaping disekitar channel data yang diinginkan. Semakin kecil OSR yang digunakan maka akan semakin baik performansi output power spectrum yang dihasilkan. Selain itu, adanya pengaruh frekuensi offset dapat memperlihatkan image dan harmonic distrosi terlihat jelas. Semakin besar nilai offset yang diberikan maka akan semakin jauh posisi target sinyal dari frekuensi carrier yang ada.
Kata Kunci : Distorsi-cancellation, Oversampling Ratio, spectrum mask 5G, noise shaping, Delta Sigma Modulator, frequency offset.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 23 Aug 2021 00:08
Last Modified: 23 Aug 2021 00:08
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/5593

Actions (login required)

View Item
View Item