Elviani, Besse (2021) UROLITHIASIS STRUVITE PADA KUCING PERSIA DI KLINIK HEWAN PENDIDIKAN UNIVERSITAS HASANUDDIN. Thesis thesis, UNIVERSITAS HASANUDDIN.
C024192010_skripsi COVER1.png
Download (115kB) | Preview
C024192010_skripsi 1-2.pdf
Download (581kB)
C024192010_skripsi DP.pdf
Download (357kB)
C024192010_skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (975kB)
Abstract (Abstrak)
Kucing merupakan salah satu binatang yang sering dijadikan sebagai hewan kesayangan. Sama halnya pada manusia, hewan pun dapat mengalami gangguan pada sistem urinarianya. Gangguan tersebut dapat terjadi pada sistem urinariaa bagian bawah, bagian atas, maupun keduanya. Pemilik biasanya memberikan pakan kering tanpa memperhatikan kesedian air minum yang dapat menyebabkan kucing mengalami penyakit atau gangguan pada sistem urinaria. Tujuan penulisan yaitu untuk mengetahui teknik diagnosa dan penanganan kasus Urolithiasis struvite pada kucing Persia di Klinik Hewan Pendidikan Universitas Hasanuddin. Metode yang digunakan adalah metode pemeriksaan umum dan fisik. kucing tampak kesakiktan ketika urinasi. Alat penelitian yaitu ultrasonografi, tes dipstik dan kateter sedangkan bahan yaitu handskun, urin segar, antibiotik, obat antiinflamasi, anastesi lokal, dan cairan elektrolit. Metode pemeriksaan laboratorium meliputi pemeriksaan kimiawi (urinalisis) menunjukkan pH urin 6,5 dan adanya protein. Pemeriksaan USG terlihat massa kristal di lumen VU dan ginjal kanan tampak membesar. Pengobatan yang diberikan berupa pemasangan kateter, terapi antibiotik, analgesik dan kontrol pakan. Berdasarkan anamnesa, gejala klinis, hasil pemeriksaan fisik pasien didiagnosa mengalami urolhitiasis struvite. Edukasi klien oleh dokter hewan sangat dibutuhkan agar hewan peliharaan bisa terhindar dari penyakit dapatan.
Item Type: | Thesis (Thesis) |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > SF Animal culture |
Divisions (Program Studi): | Fakultas Kedokteran > Profesi Dokter Hewan |
Depositing User: | Nasyir Nompo |
Date Deposited: | 18 Aug 2021 02:56 |
Last Modified: | 18 Aug 2021 02:56 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/5503 |