STRATEGI PENGEMBANGAN INDUSTRI KECIL PENGASAPAN IKAN ROA (Hemiramphus sp.) DI KABUPATEN BOALEMO PROVINSI GORONTALO = STRATEGY FOR THE DEVELOPMENT OF SMALL SCALE SMOKING ROA FISH (HEMIRAMPHUS SP.) INDUSTRY IN BOALEMO DISTRICT, GORONTALO PROVINCE


DJAMALU, ANDRIAN (2021) STRATEGI PENGEMBANGAN INDUSTRI KECIL PENGASAPAN IKAN ROA (Hemiramphus sp.) DI KABUPATEN BOALEMO PROVINSI GORONTALO = STRATEGY FOR THE DEVELOPMENT OF SMALL SCALE SMOKING ROA FISH (HEMIRAMPHUS SP.) INDUSTRY IN BOALEMO DISTRICT, GORONTALO PROVINCE. Thesis thesis, Universitas Hasanuddin.

[thumbnail of Cover]
Preview
Image (Cover)
G052191003_tesis COVER1.png

Download (195kB) | Preview
[thumbnail of Bab 1-2] Text (Bab 1-2)
G052191003_tesis 1-2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Dapus] Text (Dapus)
G052191003_tesis DP.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Full Text] Text (Full Text)
G052191003_tesis.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract (Abstrak)

ANDRIAN DJAMALU. Strategi Pengembangan Industri Kecil Pengasapan Ikan Roa (Hemiramphus Sp.) Di Kabupaten Boalemo Provinsi Gorontalo (Dibimbing Oleh Sitti Nur Faridah dan Muh. Hatta Jamil)
Penyedia kebutuhan ikan Roa asap di wilayah provinsi Gorontalo 95% berasal dari luar daerah dan 5% sisanya disuplai oleh industri pengasapan ikan roa Kabupaten Boalemo. Kondisi ini dipengaruhi oleh kurangnya kapasitas produksi, keterbatasan sarana dan prasarana serta minimnya permodalan yang dimiliki oleh industri kecil pengasapan ikan roa. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kondisi terkini industri kecil pengasapan ikan roa, melakukan analisis kelayakan finansial serta merumuskan strategi pengembangan industri kecil pengasapan ikan Roa. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dan kuantitatif dengan teknik pengumpulan data berupa wawancara, dokumentasi dan analisis SWOT. Melalui analisis kelayakan dengan NPV, BCR, PP, dan BEP industri pengasapan ikan roa layak secara investasi.
Mengacu pada hasil analisis SWOT diperoleh strategi Strength-Opportunity sebagai strategi pengembangan yang memiliki bobot tertinggi. Kebijakan untuk mendukung strategi pengembangan ini adalah membuat merek dan label, meningkatkan hubungan kerjasama dengan mitra dan jaringan yang sudah ada, memanfaatkan ketersediaan bahan baku yang melimpah untuk meningkatkan jumlah produksi, mengajukan permohonan bantuan sarana dan prasarana, serta mengembangkan diversifikasi produk olahan turunan ikan roa asap. Kesimpulan yang diperoleh adalah industry pengasapan ikan roa kesulitan untuk memenuhi kebutuhan pasar, industri pengasapan roa layak secara investasi, dan strategi yang tepat untuk mengembangkan indsutri pengaspan ini adalah strategi Strength-Opportunity.
Kata kunci: Strategi; Industri; Finansial; SWOT; Ikan Roa

Item Type: Thesis (Thesis)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Depositing User: S.Sos Rasman -
Date Deposited: 13 Aug 2021 01:34
Last Modified: 13 Aug 2021 01:34
URI: http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/5378

Actions (login required)

View Item
View Item