MUSLIHAH, MUSLIHAH (2019) FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN ANEMIA PADA KEHAMILAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS BAJO KABUPATEN LUWU. Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
19_K11115003_Cover1.jpg
Download (3kB) | Preview
19_K11115003(FILEminimizer) 1-2.pdf
Download (574kB)
19_K11115003(FILEminimizer) DAPUS-LAM.pdf
Download (929kB)
19_K11115003(FILEminimizer).pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Abstract (Abstrak)
MUSLIHAH FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN ANEMIA PADA KEHAMILAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS BAJO KABUPATEN LUWU.
Anemia dalam kehamilan adalah suatu kondisi ibu dengan kadar nilai hemoglobin di bawah 11 gr% pada trimester satu dan tiga, atau kadar nilai hemoglobin kurang dari 10,5gr% pada trimester dua. Penelitian bertujuan mengetahui faktor yang berhubungan dengan kejadian anemia pada kehamilan di wilayah kerja Puskesmas Bajo Kabupaten Luwu.
Penelitian ini adalah penelitian observasional dengan desain cross sectional study. Populasi dalam penelitian ini adalah 184 orang ibu hamil dan sampel dalam penelitian ini yakni sebanyak 98 orang. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah teknik simple random sampling. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara dengan responden menggunakan instrumen penelitian yakni kuesioner. Analisis hubungan menggunakan Chi Square.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa responden yang mengalami anemia sebanyak 42 orang (42,9%) sedangkan yang tidak anemia sebanyak 56 orang (57,1%). Hasil uji statistik menunjukkan umur (p=0.523), partus (p=0,032), jarak kehamilan (p=0,765), Pemeriksaan ANC (p= 0.036) dan status ekonomi (p= 0.953), jadi disimpulakan ada hubungan antara partus dan pemeriksaan anc dengan kejadian anemia sedangkan, umur, jarak kehamilan dan status ekonomi tidak berhubungan dengan kejadian anemia pada kehamilan di wilayah kerja Puskesmas Bajo Kabupaten Luwu.
Dengan demikian ibu hamil yang menderita anemia selama kehamilan diharapkan rutin memeriksakan kehamilannya pada petugas kesehatan atau sarana kesehatan, sehingga masalah atau komplikasi dalam kehamilannya seperti anemia dapat ditangani sedini mungkin.
Kata Kunci : Anemia, Kehamilan, Hemoglobin
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | Q Science > Q Science (General) |
Depositing User: | S.Sos Rasman - |
Date Deposited: | 14 Jul 2021 06:03 |
Last Modified: | 14 Jul 2021 06:03 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/5093 |