MUNIRAH, MUNIRAH (2019) PENGARUH UN WOMEN DALAM PENINGKATKAN PARTISIPASI POLITIK PEREMPUAN DI TANZANIA (Studi Kasus : Wanawake Wanaweza Fase I). Skripsi thesis, Universitas Hasanuddin.
19_E13115312_Cover1.jpg
Download (4kB) | Preview
19_E13115312(FILEminimizer) 1-2.pdf
Download (621kB)
19_E13115312(FILEminimizer) dapus-lam.pdf
Download (185kB)
19_E13115312(FILEminimizer).pdf
Restricted to Repository staff only
Download (944kB)
Abstract (Abstrak)
Munirah, E 13115312, “Pengaruh UN Women dalam Peningkatan Partisipasi Politik Perempuan di Tanzania (Studi Kasus: Wanawake Wanaweza Fase I)”, dibawah bimbingan Muh. Nasir Badu, selaku pembimbing I, dan Pusparida Syahdan, selaku pembimbing II, ada Departemen Hubungan Internasional, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, niversitas Hasanuddin. Skripsi ini bertujuan untuk (1) mengetahui pengaruh UN Women dalam peningkatan partisipasi politik perempuan di Tanzania melalui program Wanawake Wanaweza Fase I dan (2) hambatan program Wanawake Wanaweza Fase I dalam peningkatan partisipasi politik perempuan di Tanzania. Adapun yang menjadi latar belakang penulis ialah Tanzania merupakan salah satu negara yang meratifikasi CEDAW serta memberikan kursi khusus kepada perempuan di dalam parlemen. Keadaan tersebut kurang di dukung oleh kondisi masyarakat Tanzania yang masih kuat denga konsep gender mengenai pembagian peran antara perempuan dan lakilaki. Sebagai salah satu organisasi yang berfokus terhadap permasalahan perempuan UN Women mengadakan program Wanawake Wanaweza Fase I yang berfokus pada peningkatan partisipasi politik perempuan di Tanzania pada pemilihan umum 2015. Metode penelitian yang digunakan dalam skripsi ini adalah tipe kualitatif dengan jenis pendekatan kasus, yakni penelitian ini menjelaskan tentang Pengaruh UN Women dalam Peningkatan Partisipasi Politik Perempuan di Tanzania (Studi Kasus: Wanawake Wanaweza Fase I). Hasil dari program ini dapat dilihat adanya peningkatan beberapa bentuk partisipasi politik perempuan di Tanzania pada pemilihan umum tahun 2015, namun beberapa bentuk partisipasi politik mengalami penurunan. Permasalahan gender masih menjadi hambatan dalam peningkatan partisipasi politik perempuan di Tnzania pada program Wanawake Wanaweza Fase I yang dibentuk oleh UN Women.
Kata Kunci: Partisipasi Politik Perempuan, UN Women, Wanawake Wanaweza Fase I
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | J Political Science > JA Political science (General) |
Depositing User: | S.Sos Rasman - |
Date Deposited: | 22 Jun 2021 07:42 |
Last Modified: | 22 Jun 2021 07:42 |
URI: | http://repository.unhas.ac.id:443/id/eprint/5040 |